in

Wild Card Rule Segera Di-non Aktifikan Setelah WWE Summerslam

Akhirnya!

CakapCakap – Tak dipungkiri bahwa peraturan “Wild Card” yang diterapkan oleh bos besar WWE, Vince McMahon, sangatlah kontroversial.

Memang ketika diterapkan perdana di RAW tanggal 6 Mei 2019 lalu, walau secara perlahan-lahan, peraturan yang pada dasarnya memperbolehkan 4 bintang RAW dan 4 bintang Smackdown Live saling berkunjung di program lawannya ini (cross-over programing) memperlihatkan hasil yang diharapkan. Spesifiknya, rating WWE mengalami sedikit peningkatan.

Akan tetapi di saat yang sama, peraturan ini juga tidak begitu disukai oleh sebagian besar fans dan tentunya pegulat-pegulat dari masing-masing programnya. Bagi fans tentunya mereka berlogika: Kalau memang ingin melakukan peraturan ini seterusnya, lalu mengapa konsep pemisahan program (brand split) diteruskan?

Dan tentunya bagi pegulatnya, mereka sangat lelah untuk kembali bergulat di 2 program dalam 2 malam berturut-turut. Belum lagi, di hari-hari setelahnya, mereka harus bergulat di event-event live dan program Pay Per-View (PPV) di hari Minggu (kalau ada).

Vince McMahon umumkan Wild Card Rule via YouTube / Phenomenalism

Berdasarkan fakta tersebut, tak heran apabila fans dan pegulatnya penasaran. Apakah memang peraturan yang awalnya ditujukan untuk mendongkrak rating RAW ini akan sementara saja atau memang, akan seterusnya.

Dan kabar gembira Cakap People! Menurut Tom Colohue dari Sportskeeda, ia mendapatkan kabar  dari salah satu  orang dalam WWE kalau terhitung mulai minggu ini (ketika tulisan ini diunggah), WWE secara perlahan-lahan mulai mengembalikan keadaan seperti semula. Alias, kembali ke konsep pemisahan program dan pegulatnya.

Lebih jauhnya menurut sumber, proses pengembalian ini akan benar-benar final setelah perhelatan PPV, Summerslam yang akan diadakan pada tanggal 11 Agustus 2019 mendatang. Dan perlu ditekankan lagi bahwa tidak akan ada pengumuman resmi lagi di dalam ring ketika proses ini nantinya benar-benar sudah final.

Paul Heyman Eric Bischoff WWE wild card rule

Paul Heyman (kiri) & Eric Bischoff (kanan)

Tentunya kembali timbul pertanyaan. Mengapa WWE akhirnya berinisiatif untuk mengembalikan keadaan seperti semula lagi?

Well, selain beberapa alasan yang telah dijelasakan di paragraf awal, dua alasan lainnya adalah dikarenakan WWE sudah merasa agak tenang karena rating RAW dan Smackdown Live sudah sedikit membaik pasca mantan pemilik Extreme Championship Wrestling (ECW) Paul Heyman dan mantang bos World Championship Wrestling (WCW), resmi diangkat sebagai kepala kreatif RAW dan Smackdown Live.

Selain itu, seperti kita ketahui di setiap bulan November diadakan perhelatan PPV legendaris, Survivor Series. Dan semenjak perhelatan tahun 2016, pertandingan utama event ini adalah pertandingan antara tim pegulat RAW dangen tim pegulat Smackdown Live. Tentunya pertandingan ini untuk membuktikan program utama WWE manakah yang paling mendominasi di tahunnya tersebut.

Jadi logikanya, kalau andaikata peraturan Wild Card ini terus diterapkan hingga menjelang Survivor Series tiba, maka secara tidak langsung hal ini akan merusak konsep RAW VS Smackdown nya bukan? Oleh karenanya sekali lagi, merupakan keputusan yang sangat tepat WWE mulai melakukan hal ini dari sekarang. Nah, bagaimana nih pendapat Cakap People dengan kabar ini?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Inilah Daftar 9 Grup K-Pop Terkaya Versi Majalah Money, Ada BTS hingga Blackpink

BitCar Siap Ramaikan Bisnis Transportasi Online di Indonesia Mulai Agustus