in ,

Waspada 5 Makanan Lezat Ini! Bisa Picu Kanker Bila Dikonsumsi Berlebihan

CakapCakap – Segala hal yang berlebihan itu memang akan berdampak buruk Cakap People. Jadi tak mengherankan bila makanan seenak apapun jika itu dikonsumsi berlebihan bisa menimbulkan beberapa masalah bagi tubuh hingga muncul penyakit, seperti kanker.

Memang membuktikan makanan tertentu bisa jadi penyabab kanker itu tak semudah membalikkan telapak tangan. Hanya saja sudah banyak penelitian yang sifatnya observasional yang bisa menunjukkan adannya konsumsi makanan tertentu dalam jumlah berlebihan bisa menghidupkan sel kanker. Nah, berikut ini deretan makanan yang memiliki dugaan tersebut mengutip Healthline dalam lansiran Merdeka.

1. Karbohidrat olahan

Ragam karbohidrat olahan via Hellosehat.com

Karbohidrat olahan ini meliputi mi, roti, biskuit, dan sereal kemasan. Berdasarkan hasil penelitian terhadap responden sejumlah 47000 orang menunjukkan mereka yang mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat dua kali atau lebih akan mungkin berisiko kena kanker usus ketimbang yang makan karbohidrat olahan dalam jumlah sedikit.

2. Makanan manis

Aneka makanan manis via Hellosehat.com

Makanan olahan yang tinggi gula dan rendah serat biasanya akan berkaitan dengan kemungkinan risiko kanker. Hal ini terbukti dari banyaknya penelitian yang menunjukkan pola makan bisa timbulkan melonjaknya kadar glukosa darah maka akan memicu peningkayan risiko jenis kanker. Selain itu juga akan berkontribusi pada peradangan dalam tubuh. sedangkan efek jangka panjangnya, akan memicu pertumbuhan sel abnormal yang berkontribusi pada kanker.

3. Makanan yang diolah terlalu matang

Makanan yang dipanggang via Hellosehat.com

Proses pengolahan makanan pada suhu tinggi yang berlebihan hanya akan memicu kemunculan senyawa berbahaya seperti heterosiklik amina (HA) dan produk akhir glikasi lanjut (AGEs). Penumpukan senyawa ini hanya akan perkembangan kanker dan kemungkinan penyakit lain. Sehingga tak disarankan memanggang, menumis dan menggoreng bahan pangan terlalu matang pada suhu tinggi.

4. Susu dan produk olahannya

Olahan susu via Thecity.news

Beberapa penelitian menunjukkan hasil bahwa mengonsumsi kadar susu tinggi dapat memicu risiko kanker prostat. Ini bisa dimungkinkan adanya tingkat asupan kalsium, faktor pertumbuhan insulin 1 (IGF-1) atau adanya peningkatan kadar hormon seterogen pada sapi yang tengah hamil. Meski begitu penelitian ini masih butuh pendalaman untuk memastikan kebenarannya.

5. Daging olahan

Daging olahan via Merahputih.com

Berdasarkan penelitian ditemukan adanya kenyataan orang yang makan daging oalahan dalam batasan tinggi akan berisiko terkena kanker kolorektal pada angka 20-50 persen jika dibandingkan dengan mereka yang sedikit atau tdak konsumsi sama sekali. Daging olahan yang dimaksud di sini meliputi ham, sosis, bacon, kornet, dan dendeng yang sudah melewati berbagai proses.

Nah itu tadi sederet makanan yang memicu adanya kanker yang harusnya Cakap People. Dari sini kamu bisa mengetahui efek yang ditimbulkan dan pastinya akan lebih waspada dengan membatasi konsumsi makanan-makanan tersebut agar tak berlebihan.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Awas! Merokok Sembarangan di Bogor Bisa Kena Denda Rp 5 Juta

Mobil Matic Perlu Perawatan Khusus Agar Tetap Awet, Begini Caranya!