in ,

Ternyata Wanita Bisa Orgasme Saat Berolahraga, Begini Latihannya!

CakapCakap – Banyak orang yang tidak menyangka, ternyata orgasme bisa terjadi ketika melakukan olahraga, terutama pada wanita. Cakap People yang wanita pun mungkin baru mendengar informasi ini. Namun, faktanya sebuah penelitian membuktikan bahwa orgasme tersebut memang bisa terjadi pada wanita ketika berolahraga, dengan cara melakukan latihan orgasme, atau disebut pula dengan istilah coregasme yang adalah salah satu konsep yang ternyata sudah banyak dilakukan selama ini.

Ternyata orgasme bisa terjadi ketika melakukan olahraga, terutama pada wanita. Via okezone.com

Menurut laman Suara.com, olahraga diketahui memang dapat meningkatkan hormon kebahagiaan dalam tubuh, begitu juga seks. Keduanya punya efek yang sama pada tubuh, yakni dapat membuat bahagia, santai dan memiliki perasaan yang tak tertandingi, yang tidak dapat dijelaskan dengan kata-kata. Itulah yang disebut dengan orgasme, dan dalam olahraga pun juga bisa terjadi dengan latihan tertentu. Sebuah studi lama yang diterbitkan oleh jurnal Sexual and Relationship Therapy, mensurvei sebanyak 530 perempuan, di mana 46 persen ternyata melaporkan soal gairah selama sesi latihan.

Namun, coregasme pun hanya terbatas pada latihan inti yang mempertahankan tekanan di daerah panggul dan perut. Ini bisa termasuk sit-up, bersepeda atau latihan yang mengharuskan kaki menjadi terpisah dengan inti yang harus dilibatkan ketika melakukan gerakan itu. Selain itu, latihan orgasme mungkin kurang terasa kuat, meski tetap dapat membuat merasa senang yang biasa dicapai selama orgasme. Hal ini pun sepertinya bisa terjadi karena kontraksi pada otot yang ada di daerah panggul.

Latihan di gym bisa dimaksimalkan oleh para wanita untuk mendapat orgasme saat olahraga. Via jurnalteman.com

Menurut laman Kompas.com, coregasme sendiri pertama kali dikenalkan pada tahun 1953 oleh ahli seksologi Alfred Kinsey dalam bukunya ‘Sexual Behavior in the Human Female’. Berdasarkan hasil riset yang dipimpinnya, beberapa wanita, dan juga pria bereaksi terhadap titik orgasme saat mereka memanjat tiang atau tali, atau saat menggunakan palang tunggal atau alat olahraga semacamnya. Beberapanya terlibat dalam olahraga dengan niat yang disengaja untuk merasakan kepuasan ini.

Kay Crotty PhD MCSP, pimpinanan praktisi di Physiolink pun pernah memberi tahu para wanita soal bagaimana cara memaksimalkan latihan gym untuk coregasme. “Otot lantai pelvis superfisial yang lebih kecil terhubung ke klitoris,” ungkapnya. Ketika pelvis berkontraksi, klitoris akan tertekan dan tindakan inilah yang diyakini dapat meningkatkan sensasi seksual. Cakap People mau mencobanya?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Mau Tubuh Berotot? Coba Lakukan Cara Sederhana Ini!

Keren! Harddisk Ini Tak Hanya Bisa Simpan Data, Tapi Juga Jadi Charger