in ,

Tanpa Disadari 5 Buah dan Sayur Ini Malah Berbahaya Bagi Ginjal

Bayam termasuk sayur tinggi antioksidan namun kandungan zat oksalatnya berbahaya bagi ginjal

CakapCakap – Cakap People, ginjal merupakan salah satu organ vital yang wajib kamu jaga dan rawat dengan baik. Sebab ginjal memiliki peran penting bagi tubuh. Kamu harus berhati-hati dalam mengonsumsi jenis makanan tertentu. Sebab makanan mempunyai efek pada organ-organ penting termasuk ginjal.

Jenis makanan seperti buah dan sayur seringkali dianggap sehat. Namun ada beberapa jenis sayur serta buah yang sebenarnya tak baik bagi ginjal namun sering tidak disadari. Berikut daftarnya dirangkum dari laman Suara mengutip Medical News.

1. Tomat

Tinggi akan kalium. Gambar via grid.id

Asupan kalium yang terlalu tinggi dalam darah bisa memicu seseorang mengalami hiperkalemia, yang merupakan suatu keadaan ketidakseimbangan zat elektrolit di tubuh. Apabila tak seimbang maka bisa berisiko pada sakit jantung serta gagal ginjal.

Nah, tomat termasuk makanan tinggi kalium. Bahkan satu cangkir saus tomat bisa mengandung 900 miligram lebih kalium. Sedangkan kita hanya diperbolehkan mengonsumsi kalium harian 2.000 miligram saja.

2. Pisang

Jangan dikonsumsi setiap hari. Gambar via honestdocs.id

Suka dengan buah pisang? Perlu kamu tahu jika asupan kalium pada jenis buah ini terbilang tinggi, yakni menyentuh angka 422 miligram. Maka dari itu, jangan menyantap makanan tersebut berkali-kali dalam sehari supaya tidak berbahaya bagi ginjal.

3. Kismis & kurma

Biasa disantap dalam bentuk kering. Gambar via cloudfront.net

Kurma termasuk salah satu buah yang tinggi serat dan dianggap baik bagi kesehatan. Sama halnya dengan kismis, kurma juga sering dikonsumsi dalam bentuk kering. Alhasil keduanya memiliki kandungan kalium yang terbilang tinggi.

Tapi asupan kalium yang berlebihan bisa mengundang dampak buruk bagi kesehatan organ ginjal. Oleh karena itu, jika kamu suka dengan jenis makanan tersebut maka jangan disantap setiap hari. Konsumsi pula dalam jumlah yang sedikit.

4. Bayam

Punya zat oksalat yang tinggi. Gambar via kompas.com

Kendati memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan dianggap ampuh cegah penyakit kanker, namun bayam memiliki zat oksalat tinggi yang berbahaya untuk ginjal. Sebab oksalat bisa mengumpulkan zat besi, kalsium serta magnesium yang memicu terbentuknya batu ginjal. Jadi, batasi konsumsi bayam supaya tak berlebihan ya.

5. Ubi jalar dan kentang

Termasuk sumber karbohidrat. Gambar via klikdokter.com

Makanan yang biasa dijadikan alternatif pengganti nasi ini merupakan sumber karbohidrat dengan kandungan nutrisi kompleks. Namun keduanya juga tinggi akan kalium, alhasil bisa memberikan dampak buruk bila dimakan secara berlebihan.

Apabila kamu harus mengonsumsi makanan tersebut, maka potong ubi maupun kentang ke dalam bentuk yang lebih kecil dan tipis. Kemudian didihkan selama kurang lebih 10 menit. Cara tersebut dianggap efektif untuk bantu kurangi asupan kalium sampai 50%.

Nah, itulah beberapa makanan sehat yang sebaiknya Cakap People batasi porsinya agar tidak berlebihan. Sehingga tak berbahaya bagi organ ginjal.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Namanya Waterbuurt, Si Perumahan Terapung Paling Canggih dan Nyaman di Dunia

Sukses Bikin Ngakak, 5 Film Komedi Indonesia Ini Paling Laris Ditonton