in ,

Tak Banyak yang Tahu, 5 Film Pahlawan Super Ini Ternyata Batal Diproduksi

Salah satu kasusnya ada yang terkenal, bisa tebak?

CakapCakap – Film merupakan salah satu tontonan yang sangat menarik Cakap People. Seiring dengan berjalannya waktu, genre film pun mulai bervariasi. Salah satunya film bertajuk pahlawan atau superhero.

Kendati demikian, kadang rencana hanya bisa menjadi angan-angan semata. Sama halnya dengan rencana pembuatan film pahlawan berikut ini. Alih-alih terealisasi, film-film ini malah gagal diproduksi. Apa saja? Intip daftarnya di bawah ini yuk.

1. Superman Lives

Kasusnya cukup terkenal. Gambar via pinterest.com

Inilah salah satu kasus yang cukup terkenal dari film DC yang dibatalkan. Sebab terdapat keseluruhan dokumenter tentang kasus tersebut. Film ini dibintangi oleh Nicolas Cage sebagai Man of Steel.

Meski syuting hampir selesai, namun film yang disutradarai oleh Tim Burton tersebut dibatalkan. Padahal konsep dan plot yang unik sudah memancing rasa penasaran dari para penggemar.

2. Justice League: Mortal

Penulis mogok. Gambar via artstation.com

Mortal merupakan karya George Miller dari Mad Max. Rencananya film tersebut akan dibintangi oleh Armie Hammer sebagai Batman, DJ Cotrona sebagai Superman, dan Common berperan sebagai Green Lantern. Konflik pun terbilang seru karena Wonder Woman dan Superman akan melakukan pertarungan dengan Maxwell Lord sebagai penjahat utama.

Namun karena terjadi pemogokan penulis serta The Dark Kinght karya Christopher Nolan yang sukses, membuat film tersebut ditutup selang beberapa hari sebelum pengambilan gambar.

3. Batman Unchained

Potongan adegan dimasukkan dalam film tahun 2015. Gambar via mycast.io

Batman & Robin merupakan bencana yang membuat waralaba Batman mati hingga Batman Begins Reboot. Tapi sutradara Joel Schumacher sendiri dipaksa oleh pihak studio guna mengubah film itu jadi iklan mainan raksasa.

Alhasil Joel pun siap menebus dirinya dengan film ke-5 dalam seri yang berjudul Batman Unchained. Tayangan tersebut akan menampilkan sosok Harley Quinn dan Scarecrow namun dibatalkan. Tapi potongan-potongan cerita dimasukkan kembali untuk film Batman: Arkham Knight di tahun 2015.

4. Plastic Man

Gagal diproduksi. Gambar via slashfilm.com

Wachowski mengembangkan skrip untuk film Plastic Man. Pasca diangkat oleh Speed Racer, mereka pun ingin mencobanya. Namun proyek film tersebut tak pernah dibuat. Plastic Man sendiri merupakan ide yang menarik tentang penjahat kecil yang jadi pahlawan super.

5. Green Arrow: Escape From Supermax

Punya konflik yang bagus. Gambar via scriptshadow.net

Proyek ini menampilkan Green Arrow yang dijebloskan ke dalam penjara lantaran dituduh membunuh, padahal ia tak melakukan aksi kejahatan tersebut. Film tersebut rencananya akan mengusung Lex Luthor dan The Joker sebagai pemerannya.

Nah, itulah beberapa judul film superhero yang batal diproduksi Cakap People. Apa kamu pernah mendengarnya?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Mengenal Mobil Presiden Jokowi yang Berhasil Menerjang Banjir di Kalimantan, Harganya Bikin Nangis Kejer

China Kunci 3 Juta Orang Setelah Pemasar Keliling Menyebarkan Virus Corona