in ,

Satu-satunya di Sulawesi, Parepare Raih Anugerah Nasional

CakapCakap – Kementerian Kesehatan RI pada bulan Oktober 2018 ini memberikan penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) berkelanjutan, kepada beberapa daerah termasuk Kota Parepare. Anugerah bertajuk Eka Pratama ini menjadikan Kota Parepare menjadi satu-satunya daerah di Pulau Sulawesi diantara jajaran pemenang lainnya dari seluruh Indonesia. Artinya, Parepare memiliki kondisi atau standar yang cukup tinggi, sehingga berhasil mendapatkan penghargaan tersebut.

Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Kesehatan Nila F Moeloek kepada Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, di Auditorium Siwabessy Gedung Prof Sujudi Kemenkes RI, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta; pada Kamis 18 Oktober 2018 ini. Sebagai walikota, beliau merasa sangat bersyukur karena Parepare berhasil menerima penghargaannya yang ke-127, menjelang lima tahun jabatannya sebagai Walikota. Sebagai Kota Sanitasi berskala Nasional, Parepare telah mencapai 100% akses Open Depecation Free (ODF). Indikator pencapaian ini adalah beberapa hal yang berkaitan dengan pola kehidupan masyarakat.

Menkes ketika serahkan Penghargaan untuk Parepare
http://cdn2.tstatic.net/makassar/foto/bank/images/parepare_20181018_130916.jpg

Daerah yang mendapatkan penghargaan adalah yang memiliki tingkat kedewasaan masyarakat yang tinggi dalam hal sanitasi. Mulai dari tidak membuang air besar sembarangan, cuci tangan menggunakan sabun, pengelolaan air minum dan limbah rumah tangga, penanganan sampah rumah tangga, dan pengamanan air limbah rumah tangga.

Bersama dengan Kota Parepare, total ada 23 kabupaten dan 1 provinsi di Indonesia yang mendapatkan penghargaan tersebut. Secara detail penghargaan STBM berkelanjutan merupakan penghargaan berjenjang dengan 5 kategori, yakni, kategori STBM Eka Pratama (memenuhi 1 pilar STBM), STBM Dwi Pratama (memenuhi 2 pilar STBM), STBM Eka Madya (memenuhi 3 pilar STBM), STBM Dwi Madya (memenuhi 4 pilar STBM), dan STBM Utama (memenuhi 5 pilar STBM).

Penerima Penghargaan Eka Pratama dari Kemenkes
https://www.google.co.id/url?sa=i&source=images&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwjo8bvAzo_eAhURXn0KHfQvBQMQjRx6BAgBEAU&url=http%3A%2F%2Finfopublik.id%2Fkategori%2Fsosial-budaya%2F304577%2Fmenkes-berikan-penghargaan-stbm-berkelanjutan-kepada-23-kabupaten-kota&psig=AOvVaw3CDR9B90jj_sHnRqfazzrn&ust=1539939116705377

Satu provinsi yang mendapatkan penghargaan STBM Berkelanjutan Eka Pratama adalah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), karena keseluruhan kotanya sudah berstandar ODF. Sementara 23 kota atau kabupaten yang mendapatkan penghargaan serupa adalah Gunung Kidul, Bantul, Sleman, Yogyakarta, Sumbawa Barat, Alor, Kupang, Lamongan, Kulonprogo, Sukoharjo, Karanganyar, Kabupaten Semarang, Kota Semarang, Wonogiri, Boyolali, Grobogan, Ngawi, Pacitan, Madiun, Magetan, Pare-pare, Banda Aceh, dan Pringsewu.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ngeri!! Waspada, 18 Provinsi di Indonesia Rawan Tsunami, loh!

Wah, Kopi Pernah Picu Perang 2 Kerajaan di Sulsel