in ,

Masih Ingat dengan Pemain Baby Bink dalam Film Baby’s Day Out? Setelah 25 Tahun, Ini Kabarnya!

CakapCakap – Ketika libur panjang, maka kita akan disuguhkan oleh aneka tontonan yang menarik di televisi. Namun tak jarang ada stasiun televisi yang menayangkan tayangan secara berulang. Sehingga tiap libur panjang pasti tayangan tersebut selalu tayang. Salah satunya ialah Home Alone dan Baby’s Day Out. Apa Cakap People masih sangat ingat dengan tayangan-tayangan tersebut?

Biasanya serial film tersebut akan tayang ketika libur panjang tiba. Sebut saja saat libur Natal dan libur saat Lebaran. Film Baby’s Day Out tersebut tayang pertama pada 1 Juli 1994 di Amerika. Tentunya kamu masih ingat bukan dengan penampakan bayi imut bernama Baby Bink? Kini ia telah dewasa loh! Penasaran bagaimana potretnya? Coba simak ulasan lengkapnya berikut ini ya!

1. Alur cerita

Punya jalan cerita yang seru via Wajibbaca.com

Ada yang ingat bagaimana alur cerita dari film era 90-an berikut ini? Film bertajuk keluarga ini mengisahkan keluarga Baby Bink yang sangat kaya. Namun ada masalah besar kala Baby Bink diculik oleh 3 orang pria, bernama Norby, Eddie serta Veeko. Ketiga orang tersebut sengaja menculik Baby Bink untuk meminta tebusan pada keluarga kaya raya tersebut. Namun sayang, rencana mereka tak berjalan lancar. Bahkan ketiga orang tersebut tampak payah kala menghadapi seorang bayi. Alhasil petualangan bayi yang menggemaskan tersebut tak bisa terelakkan.

2. Diperankan oleh bayi kembar

Ada dua bayi yang terlibat via Anniepannie.com

Mungkin banyak yang belum tahu jika ternyata peran Baby Bink dalam film Baby’s Day Out tersebut diperankan oleh dua anak kembar. Bayi kembar tersebut ialah Jacob Joseph Worton dan Adam Robert Worton. Kendati film yang diperankan mereka cukup populer, namun agaknya sepasang saudara kembar ini tidak tertarik untuk terjun ke dalam dunia akting. Hal tersebut terbukti lantaran namanya tak pernah terdengar lagi dalam aneka judul film.

3. Sudah lulus studi dari Universitas Delaware

Beranjak dewasa dan sudah mandiri via Benditoocio.com

Pemeran Baby Bink tersebut memilih untuk menempuh jalur hidup lain. Di mana keduanya usai menempuh studi pada 2015 lalu di Universitas Delaware. Ketika kuliah, Adam memilih jurusan Desain Busana. Di mana kini dirinya telah sukses dengan usaha desain busana tersebut, menariknya ia juga sudah punya brand sendiri loh! Sedangkan sang kembaran mengambil jurusan Managemen Hotel dan Restoran dan saat ini sudah mempunyai resto sendiri dengan aneka makanan yang memikat. Usai lulus dari Universitas tersebut keduanya memilih untuk pindah ke Ontario, Kanada.

Tidak ada yang menyangka bukan jika ternyata ada fakta-fakta yang cukup menarik dibalik pembuatan film Baby’s Day Out tersebut. Nah, kini pasangan saudara kembar tersebut memilih meninggalkan popularitasnya dan memilih jalan hidup yang berbeda. Kita doakan saja supaya keduanya senantiasa sukses ya Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ini loh Alternatif Aplikasi Chatting Selain WhatsApp, Patut Dicoba!

Martabak Cheese Cake, Sajian Menggoda Untuk Berbuka Puasa!