in ,

Lexus LM, MPV Baru dengan Basis Toyota Alphard, Benarkah?

CakapCakap – Lexus dikenal sebagai merek premium dari perusahaan otomotif raksasa dunia asal Jepang, Toyota. Cakap People para pecinta otomotif tentu juga mengenal beberapa produk mobil dengan merek Lexus. Nah, dalam waktu dekat Lexus kabarnya akan segera mengeluarkan mobil baru dengan menggunakan basis dari salah satu mobil premium dari Toyota, yakni Toyota Alphard. Kabar ini sendiri sudah beredar sejak beberapa waktu lalu, setelah Lexus Cina merilis salah satu fotonya.

Lexus siap meluncurkan mobil premium baru dengan model dirancang dari generasi ketiga Toyota Alphard. Via autoindustriya.com

Baru-baru ini, Lexus Cina pun kembali mengeluarkan satu lagi foto mobil baru yang dikabarkan akan segera meluncur di Shanghai International Auto Show 2019 tersebut, seperti dilaporkan oleh laman CNNIndonesia.com. Kali ini, sebagian identitas mobil itu dibuka, dan semakin meyakinkan bahwa model baru tersebut memang dirancang dari generasi ketiga Toyota Alphard. Lexus Cina bahkan telah memastikan mobil itu bernama Lexus LM, dan wujudnya sendiri adalah mobil MPV mewah.

Pada foto sebelumnya, terlihat wajah depan mobil tersebut dengan ciri khas desain Lexus. Sedang di gambar kedua, siluet model baru semakin kelihatan dan dipercaya terinspirasi dari Toyota Alphard. Menurut keterangan perusahaan, Lexus LM merupakan ‘flagship model’ yang ditempatkan sejajar dengan model lain, yakni sedan LS, sedan coupe LC, SUV LX, dan yach LY. Lexus LM ini pun dipercaya akan tersedia juga dalam model hybrid, karena sejak tahun lalu telah didaftarkan paten nama LM 350 dan LM 300h. Hal ini tampak masuk akal, karena Toyota Alphard pun juga tersedia versi hybrid.

Mobil anyar ini bernama Lexus LM dan sudah didaftarkan paten nama LM 350 dan LM 300h. Via carlist.my

Lexus sendiri merupakan merek mobil mewah yang digunakan oleh Toyota Motor Corporation di Amerika Utara, Timur Tengah, Eropa, Australia, Asia dan Selandia Baru, seperti dimuat dalam laman MediaIndonesia.com. Pertama kali, produk mobil Lexus diperkenalkan pada tahun 1989 silam di Amerika Serikat, dan sekarang menjadi merek dengan penjualan mobil mewah terbesar dari Jepang.

Terdapat sedikit kemungkinan Lexus LM pun akan sampai ke Amerika Serikat, meski segmen minivan di negara itu agak kecil dan didominasi oleh beberapa kendaraan. Namun, semua hal terkait dengan Lexus LM akan diketahui setelah pameran di Shanghai tanggal 16 April 2019. Sabar ya, Cakap People!

Comments

2 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Keren! Google Glass Bisa Bantu Anak Autis Baca Ekspresi Wajah

Akun Instagram-nya Dihapus, Influencer Ini Menangis dan Meratap Kehilangan “Pekerjaan”