in

Ingin Alis Tipis Nampak Lebih Tebal Mempesona? Kamu bisa Coba Trik Mudah Ini!

Trik mudah membuat alis nampak lebih tebal

CakapCakapCakap People, beberapa orang kurang percaya diri dengan bentuk alisnya yang tipis. Jika kamu adalah salah satunya, maka kamu tak perlu khawatir karena ada beberapa cara yang bisa kamu praktekin dengan mudah untuk membuat alismu nampak lebih tebal.

Jika tertarik, berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat alis tipismu menjadi lebih tebal dan mempesona. Apa saja sih triknya, simak yuk ulasannya yang berikut ini:

Manfaatkan Minyak Wajah

Gambar oleh Couleur dari Pixabay

Tips yang pertama adalah dengan menggunakan minyak wajah atau facial oil untuk menutrisi dan melembabkan alismu. Untuk hasil yang baik, kamu bisa menggunakan minyak yang mengandung alpukat. Caranya adalah dengan mengoleskan minyak ke alis dengan perlahan dan lembut. Lakukan di malam hari.

Selain minyak yang mengandung alpukat, kamu juga bisa memanfaatkan minyak jarak dan minyak jojoba. Keduanya adalah jenis minyak yang mampu bekerja dengan baik.

Serum untuk Menumbuhkan Alis

Gambar oleh photosforyou dari Pixabay

Tips yang selanjutnya adalah menggunakan serum yang berguna untuk membantu pertumbuhan alis. Tips yang satu ini bisa dilakukan secara konsisten untuk membuat alismu bisa semakin tebal. Kamu bisa menggunakan serum pertumbuhan alis untuk pagi dan malam hari. Lakukan setelah cuci muka, ya.

Kunjungi Ahlinya

Gambar oleh valelopardo dari Pixabay

Kamu juga bisa mengunjungi ahli untuk memahami bagaimana sebenarnya tampilan alismu. Tanyakan juga tindakan apa yang bisa dilakukan untuk membuat alis semakin tebal secara aman dan baik.

Beberapa hal yang bisa kamu tanyakan ke ahli adalah bagaimana cara membuat lengkungan alis, cara mengukir alis dengan pinset, hingga cara membuatnya agar nampak lebih penuh. Setelah mengetahui jawabannya, tentu kamu bisa segera mempraktekkannya.

Alis tipis bikin bingung cara menebalkannya? Jika iya, kamu bisa terapkan beberapa cara di atas. Kamu juga bisa memanfaatkan beberapa bahan alami untuk membuat alismu nampak tebal dan penuh. Salah satunya adalah bawang merah yag bisa membuat alismu tebal secara alami. Gimana, jadi Cakap people ingin adopsi cara yang mana? Pastikan untuk memilih cara yang aman ya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Punya Banyak Kotak Kayu Bekas Sayur dan Buah? Jadikan Benda Instragamable Ini aja!

Google Rilis 1.000 Gambar Lanskap Bumi Baru Paling Menakjubkan di Google Earth View