in

Ikuti Triknya! Begini 3 Cara Maksimalkan Kapasitas RAM Agar Ponsel Bebas Lemot

Kapasitas RAM yang terbatas juga sebabkan kerja hp android lemot

CakapCakap – Keberadaan RAM sangatlah penting dalam sebuah ponsel pintar. Sayangnya RAM bisa penuh hingga membuatnya menjadi lebih lemot, pastinya berujung pada rasa jengkel si penggunanya. Nah bagi Cakap People yang mengalami hal serupa, berikut ini ada beberapa cara untuk memaksimalkan kapasitas RAM di androidmu. Simak yuk!

Dengan Menonaktifkan Animasi

Ilustrasi ponsel lemot via loodley.com

Cara yang pertama adalah dengan menonaktifkan animasi. Kamu harus tahu jika keberadaan animasi sering memakan banyak memori ponsel. Akibatnya, ponsel kekurangan ruang penyimpanan hingga bikin lemot.

Adapun cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan masuk ke Developer option lalu ke menu setting atau pengaturan dan lanjutkan dengan pilihan About Phone. Selanjutnya pilih build number sekitar 7 kali sampai ponsel memberitahu jika pengguna telah menjadi developer.

Selesai, kamu bisa masuk ke setting ponsel lalu geser ke bawah untuk menemukan adanya developer options. Masuklah ke Drawing Section lalu matikan pilihan tersebut. Beberapa pilihan yang bisa kamu matikan antara lain adalah Animation duration, Transition animation scale, serta Windows animation scale.

Mematikan Live Walpaper dan Wigdet

Tampilan animasi dan live wallpaper via cellcode.us

Kamu juga bisa mematikan live walpaper dan widget. Dengan demikian, kamu tidak perlu mengalami kelemotan ponsel akibat keberadaan live walpaper juga widget. Meski bisa membuat tampilan ponsel menjadi lebih menarik, tapi jika hal itu hanya membuatmu harus bolak-balik me-refresh ponsel dan terganggu dengan kelemotannya, maka sebaiknya dinonaktifkan saja.

Mematikan Aplikasi

Ilustrasi deretan aplikasi di ponsel android via medium.com

Kamu juga disarankan untuk menonaktifkan aplikasi yang memang tidak kamu gunakan. Kamu tentu bisa memilih mana aplikasi yang penting dan sangat kamu butuhkan dan mana yang tidak. Dengan demikian, kamu bisa lebih hemat ruang penyimpanan sehingga ponsel lebih lancar dan jauh dari kata lemot.

Jika tertarik menonaktifkan aplikasi, kamu bisa masuk ke Setting lalu pilih menu Aplication Manager. Jika sudah, kamu bisa masuk ke daftar seluruh aplikasi yang kamu miliki di android.

Apakah kamu terganggu dengan ponsel lemot akhir-akhir ini? Bisa jadi ini terjadi akibat kebanyakan aplikasi hingga adanya live walpaper di hp-mu, Cakap People. So, ada baiknya kamu segera menonaktifkannya dengan ikuti beberapa langkah di atas ya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Membanggakan! Pemerintah Kota Makassar Berhasil Menyabet Penghargaan Anugerah Paritrana di Jakarta

Singapura Butuh Pasir, Malaysia Terapkan Larangan Ekspor Semua Pasir Laut