in ,

Deretan Jajanan Tradisional Bertabur Kelapa Ini Bikin Rindu Kampung Halaman!

CakapCakap – Kelapa merupakan salah satu buah yang bisa dimanfaatkan untuk diolah menjadi menu kuliner yang lezat. Bahkan ada banyak orang yang menjadikan kelapa sebagai pelengkap beberapa jajanan tradisional. Apa Cakap People masih ingat menu jajanan tradisional apa saja yang ditaburi oleh kelapa?

Mayoritas jajanan tradisional yang ditaburi oleh kelapa biasanya memiliki cita rasa manis. Bahkan ada pula yang dikenal sedari dulu dan jadi legenda. Penasaran apa saja jajanan tradisional tersebut? Coba simak daftarnya berikut ini!

1. Kue Rangi

Makin jarang ditemui via Merahputih.com

Siapa yang masih ingat dengan jajanan tradisonal berikut ini? Kue Rangi merupakan kue khas dari Betawi. Meskipun ia hampir mirip dengan kue pancong dan sama-sama terbuat dari kelapa, tetapi tetap ada yang membuatnya berbeda. Ia memiliki aroma harum ketika dibakar. Kue yang satu ini terbuat dari adonan tepung sagu yang dipadukan dengan kelapa parut kasar. Lalu dihidangkan bersama gula merah yang sebelumnya direbus dengan nangka. Kemudian dibuat kental dengan tambahan tepung sagu. Walau termasuk jajanan tradisional, tetapi kue ini sudah kian langka dan jarang dijumpai.

2. Wingko Babat

Merupakan oleh-oleh khas Kota Lamongan via Cookpad.com

Jenis kue yang satu ini biasanya akan jadi oleh-oleh khas dari Kota Lamongan. Ia dibuat dari tepung beras ketan, kelapa parut serta gula pasir. Adonan tersebut kemudian dipadukan sampai rata, kemudian dibentuk bulat dan pipih. Selanjutnya ia akan dibakar atau dipanggang sampai matang. Supaya teksturnya empuk, maka kelapa yang diparut tersebut memakai kelapa muda. Apa kamu termasuk salah satu yang gemar dengan jajanan wingko babat?

3. Kue Putu

Termasuk kue tradisional yang masih eksis via Berwirausaha.net

Ada yang mengidolakan menu jajanan yang satu ini? Kue putu dibuat dari tepung ketan yang dipadukan bersama garam dan kelapa parut. Biasanya ia dibuat dengan dikukus memakai wadah yang terbuat dari bambu. Kemudian diisi oleh gula merah kemudian ditutup dengan sisa adonan lalu dikukus lagi sampai matang. Menu jajanan yang satu ini sangat nikmat kala disantap selagi hangat, terlebih ada secangkir teh atau kopi yang tersaji. Maka lengkaplah konsumsi makanan berikut ini.

Dari beberapa kue di atas, apakah ada yang menjadi favorit kamu Cakap People? Agaknya ada beberapa kue yang sudah mulai jarang dijumpai ya!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Penting! Ini Cara Jaga Kolesterol Selama Lebaran dengan Minyak Zaitun

Setelah Liburan Semangat Kerja Jadi Kendor? Begini Cara Membangkitkannya Kembali!