in ,

Berwisata ke Liechtenstein, Yuk!

Buat kamu yang ingin banget melancong ke kawasan Eropa Barat, ada baiknya mampir juga ke Liechtenstein. Negara berukuran mini tersebut menawarkan banyak keunikan di samping pemandangan indah. Hal ini ditunjang oleh posisinya yang terletak di antara Swiss dan Austria, dua negara yang kaya akan warisan budaya serta memegang peran dalam kemajuan sains dan teknologi dunia serta keindahan alam pegunungan yang indah tiada tara.

Liechtenstein hanya punya panjang wilayah sejauh 25 km sementara lebarnya kurang dari 12 km, bro. Kalau ingin berkunjung ke Liechtenstein mau tak mau kamu harus menggunakan perjalanan darat via bus dari Swiss atau Austria. Gak sampai 3 jam, kamu sudah bisa tiba di Liechtenstein. Jadinya, nanggung banget kalau sudah susah payah mendapatkan visa schengen tapi hanya berkunjung ke negara yang itu-itu saja. Mampir ke Liechtenstein juga, dunk.

Kastil kuno adalah salah satu dari sekian banyak spot wisata dan landmard di Liechtenstein
nationsonline.org

Gak susah, kok, berkelanan di negara kecil ini. Patokannya gampang banget. Wilayah sisi barat Liechtenstein adalah yang banyak dihuni manusia dan tak jauh dari Lembah Rhine serta secara geografis rata. Beda banget dengan wilayah timur, yang bergelombang dan dipenuhi pegunungan.

Spot wisata andalan di Liechtenstein adalah bangunan kuno serta tata kota yang indah. So pasti, berwisata di Liechtenstein pas banget untuk kamu yang hobi berada di luar ruangan, jalan-jalan atau mengagumi bangunan tua dan bersejarah.  Liechtenstein juga dipenuhi bukit dengan kemiringan yang menggiurkan dan menantang nyali kamu untuk bermain ski. Di sini juga ada Walsermuseum, yang secara khusus mengulas tentang kebudayaan suku Walser yang berasal dari Valais dan bermigrasi ke Eropa Barat di abad XIII sehingga sekarang menjadi bagian dari bangsa Eropa. Gak ada salahnya juga kamu mampir ke Walserhaus yang notabene merupakan bangunan berusia lebih dari 400 tahun dan telah dipermak sehingga beraroma abad XIX. Untuk ke sini kamu bisa menggunakan bus.

Panorama alam dan tata kota yang indah membuat Liechtenstein pas banget untuk wisata kamu
rsf.org

Soal akomodasi, kamu gak usah khawatir. Ada banyak hotel menawan dengan layanan profesional yang beroperasi di Vaduz, yang notabene merupakan ibukota Liechtenstein. Jadi, rasa lelah kamu setelah mengitari Kastil Vaduz atau bermain ski di kawasan Malbun, pasti akan segera terbayar dengan kepuasan akan momen yang sulit ditemui tandingannya seumur hidup.

Salah satu kenikmatan melancong ke Liechtenstein adalah sarana transportasi yang tersedia tergolong murah dan efisien. Kalau kamu kebetulan seorang backpacker atau pergi sendirian ke Liechtenstein, di negara ini banyak pula tempat rental sepeda. Tinggal mengayuh, semua penjuru Liechtenstein sudah bisa kamu kenali.

Yuk, ke Liechtenstein!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Biar Ngirit, Apple Beli Kobalt Langsung ke Perusahaan Tambang

Menikmati Surga Laut di Tuvalu