in ,

Berikut 5 Sapi Kurban dengan Harga Paling Mahal, Bobotnya Luar Biasa

Di perayaan Idul Adha 2021 ini, setidaknya ada 5 jenis sapi kurban paling mahal

CakapCakap – Cakap People, sapi merupakan salah satu hewan yang sering dijadikan sebagai bintang kurban pada Hari Raya Idul Adha di Indonesia. Harga rata-rata sapi kurban ialah sekitar Rp 15 sampai 50 juta per ekor.

Namun harga hewan berkaki empat itu juga tergantung pada bobot serta kualitasnya. Bahkan beberapa selebriti dan Presiden RI sedang menjadi sorotan lantaran memilih sapi kurban yang berharga fantastis. Nah, berikut 5 jenis sapi kurban dengan harga paling mahal selama Idul Adha 2021.

1. Sapi limosin

Sapi dengan bobot 1,1 ton. Gambar via pikiran-rakyat.com

Di tahun 2021 ini, Presiden Joko Widodo menyumbangkan jenis sapi limosin dengan berat 1,1 ton. Mengingat bobotnya yang tak main-main, maka sudah pasti harganya juga sangat fantastis. Satu ekor sapi limosin di Jakarta dibanderol dengan harga sekitar Rp 90 juta.

2. Sapi brangus

Hewan kurban pilihan Irfan Hakim. Gambar via sindonews.com

Jenis sapi ini merupakan hasil kawin silang antara sapi angus dan brahman. Brangus termasuk jenis sapi potong yang memiliki ketahanan di iklim sulit. Sehingga harga jualnya pun terbilang tinggi.

Bahkan ada sapi brangus yang dijual senilai Rp 280 juta di salah satu peternakan yang berada di Jawa Tengah. Sapi tersebut dibeli oleh presenter kondang Irfan Hakim dengan berat menyentuh angka 1,3 ton.

3. Sapi simental

Harganya cukup mahal. Gambar via sinauternak.com

Meski memiliki bobot lahir yang kecil, namun sapi simental punya pertambahan berat yang per harinya bisa mencapai 0,9 sampai 1,2 kilogram. Rata-rata sapi simental dewasa memiliki bobot 700 – 800 kg per ekornya. Harga sapi ini sekitar Rp 100 jutaan tiap ekor.

4. Sapi brahman

Mirip dengan sapi ongole. Gambar via iternak.id

Jika dilihat sekilas, sapi brahman memang cukup mirip dengan ongole. Namun bentuk tubuhnya jauh lebih bulat dengan kaki pendek dari pada sapi ongole. Untuk berat sapi brahman jantan dewasa bisa mencapai 800 sampai 110 kg dan tinggi badan 168 cm.

Di sejumlah market place, jenis sapi termahal ialah Rp 36 juta per ekor dengan berat 500 sampai 600 kg.

5. Sapi peranakan ongole

Sapi kurban Presiden Jokowi. Gambar via liputan6.com

Presiden Jokowi juga berkurban sapi di kampung halamannya, Solo. Kali ini berasal dari jenis sapi peranakan ongole yang merupakan kawin silang dari sapi lokal Indonesia dan sapi ongole. Sapi tersebut mempunyai berat sekitar 800 kg yang harganya diketahui senilai Rp 63 juta.

Jadi, itulah beberapa jenis sapi termahal di Idul Adha tahun ini Cakap People. Tampaknya besaran harga memang menunjukkan kualitasnya ya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

BTS Ditunjuk Sebagai Utusan Khusus Presiden Korea Selatan Untuk Diplomasi Publik; Bakal Hadir di Majelis Umum PBB

Gak Cuma Rendang, Intip 4 Resep Olahan Daging dari Para Chef Terkenal Ini yuk