in ,

Atlit Sulsel Ingin Lampaui Prestasi Sang Ayah di Asian Games 2018

Cakapcakap – Masyarakat Indonesia sedang dilanda demam Asian Games, kalian juga? Setelah melihat perhelatan yang menakjubkan di acara pembukaan Asian Games 2018 lalu, kita sekarang disibukkan untuk mendukung dan memantau ratusan atlet Indonesia yang berjuang mendapatkan predikat tertinggi di ajang olahraga terbesar se Asia ini. Sekarang, para Atlet sedang berjuang dengan keahlian di masing-masing bidang. Ternyata, ada juga Atlet Asian Games 2018 asal Indonesia yang punya bakat olahraga turun temurun dari Ayahnya. Siapa dia?

Kebolehan Abdullah Rahmat Erwin via https://www.google.co.id/url?sa=i&rct=j&q=&esrc=s&source=images&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwjhrPfRyv_cAhXQfX0KHQ8mCJUQjRx6BAgBEAU&url=http%3A%2F%2Ffajaronline.co.id%2F2017%2F11%2F08%2Fsatu-lagi-atlet-sulsel-dilirik-huni-pelatnas-asian-games-ini-profilnya&psig=AOvVaw3aBTJAGdVZUOjr238WrUTj&ust=1534990179086130

Abdullah Rahmat Erwin, adalah Atlet cabang olahraga Angkat Besi asal Sulawesi Selatan yang pada perhelatan tahun ini berkesempatan menjadi wakil Indonesia. Erwin akan melawan Atlet di cabang olahraga yang sama dari berbagai penjuru Asia. Selain ingin terus mengukir prestasi dengan mempersembahkan medali terbaik untuk Indonesia, Erwin ternyata memiliki target pribadi.

Ya, Erwin ingin meraih peringkat yang sangat membanggakan di Asian Games, selain juga ingin melampaui prestasi Ayahnya di ajang serupa. Ayahnya, Erwin Abdullah adalah atlet Asian Games 2002 di cabang olahraga yang sama, angkat besi. Beliau pada tahun itu mempersembahkan medali perak untuk Indonesia. Abdullah Rahmat Erwin mengaku sangat bangga memiliki orang tua yang pernah mewakili Indonesia di Asian Games. Dan sekarang giliran sang anak untuk kembali mengharumkan nama Indonesia dalam cabang olahraga angkat besi, bahkan dengan harapan memperoleh prestasi yang melebihi orang tuanya.

Rahmat Erwin dengan ayah dan pelatih via https://www.google.co.id/url?sa=i&rct=j&q=&esrc=s&source=images&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwjS-6KZyv_cAhXDqI8KHXF4ASoQjRx6BAgBEAU&url=http%3A%2F%2Fmakassar.tribunnews.com%2F2017%2F09%2F15%2Fangkat-besi-sumbang-emas-pertama-sulsel-di-popnas-xiv&psig=AOvVaw3aBTJAGdVZUOjr238WrUTj&ust=1534990179086130

Abdullah Rahmat Erwin yang mewakili indonesia dalam cabang olahraga Angkat Besi di Asian Games 2018 ini adalah pemuda kelahiran Makassar tahun 2000 lalu. Sebelum bergabung dalam kontingen Indonesia untuk Asian Games, Abdullah telah menorehkan banyak prestasi yang membanggakan di usianya yang masih sangat muda. Mulai dari meraih medali emas POPNAS 2015 dan 2017, meraih medali emas di Kejuaraan Remaja Junior tahun 2014, 2015, 20016, dan 2017, serta meraih peringkat ketujuh pada kejuaraan dunia yang dilaksankaan di Uzbekistan tahun 2018 ini.

Yuk dukung terus atlet Indonesia yang berlaga di Asian Games 2018! Asian Games 2018, ENERGY OF ASIA! Indonesia JUARA!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

4 Restoran Paling Unik di Bandung yang Wajib Dijamah

Geo Portal Makassar, Website Geografis Kota Makassar