in ,

Album Baru, BTS Rilis Video Musik ‘Boy With Luv’ Bermelodi Ceria

CakapCakap –Cakap People! Menyambut rilis album keempat ‘Map of the Soul: Persona’, boyband BTS melepas video musik untuk single terbaru ‘Boy With Luv’ yang berkolaborasi dengan penyanyi Halsey, Jum’at malam, 12 April 2019, waktu Indonesia.

Dalam video dengan musik bermelodi ceria, ‘Boy With Luv’ disebut bercerita tentang menemukan kebahagiaan dalam cinta yang sederhana. Lagu ini ada di urutan kedua dari tujuh lagu yang termuat di album ‘Persona’.

Video musik ‘Boy With Luv’ dibuka dengan Halsey di dalam loket tiket bioskop. Terlihat bosan, ia menutup loket dengan gerakan cepat, dan adegan berganti menampilkan para personel BTS di depan gedung bioskop yang sama, dengan tulisan ‘Persona’ di atas gedung.

Tidak ada jalan cerita sesuai makna lagu yang dimaksudkan, tetapi video ini memiliki warna-warni cerah bagai permen, cocok dengan rambut para personel BTS dan permen lolipop yang dipegang Halsey. Personel boyband yang makin mantap menjejak AS itu pun tampil dalam busana kasual.

Diketahui, selain Halsey nama penyanyi Ed Sheeran turut tercantum sebagai kredit di album terbaru BTS, yakni di lagu ‘Make It Right’. Selain itu, lima lagu lain dalam ‘Persona’ adalah ‘Intro: Persona’, ‘Mikrokosmos’, ‘HOME’, ‘Jamais Vu’ dan ‘Dionysus’ yang beraroma hip hop.

BTS. (Foto: Instagram @bts.bighitofficial)

CNN memberitakan, BTS pertama kali memulai debut pada 2013. Mempunyai tujuh orang personel, BTS melengkapi diskografi dengan ‘Dark & Wild’ (2014), ‘Wings’ (2016) dan ‘Love Yourself: Tear’ (2018), sementara daftar berbeda dirilis dalam album-album berbahasa Jepang, yaitu ‘Wake Up’ (2014), ‘Youth’ (2016) dan ‘Face Yourself’ (2018).

Sejak 2017, nama BTS melesat semakin tinggi dan punya pengaruh besar dengan basis penggemar makin luas. Berbagai penghargaan dan kesempatan istimewa mereka dapatkan, seperti berpidato di Sidang Umum PBB di New York dan tampil di sampul majalah Time.

Source: CNN

Comments

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

16.000 Makanan Gratis Dibagikan Restoran Ini Setiap Tahun

Coba Pakai 3 Trik Ini Jika Ingin Flashdisk Awet!