in ,

7 Album Terkeren Nan Legendaris Milik Queen

Dari The Game hingga Made in Heaven!

CakapCakap – Semenjak debutnya melalui album Queen (1973), kelompok Rock asal London, Inggris yang beranggotakan: Freddie Mercury (vokal), Brian May (gitar), Roger Taylor (drum), dan John Deacon (bass) ini, sukses menjadi band rock terbaik sepanjang masa.

Selain dikarenakan musik mereka yang terdengar dan terasa jauh lebih megah, kesuksesan tersebut tentunya juga difaktori oleh kharisma sekaligus ke-flamboyanan Mercury sebagai seorang frontman.

Berdasarkan aspek-aspek tersebut, alhasil tidaklah mengherankan jika di sepanjang 22 tahun perjalanannya (1973-1995), Queen telah merilis ratusan lagu dan juga 15 album. Tak ayal jika kamipun merasa super kesulitan ketika harus menyeleksi kembali albumnya menjadi 7 besar saja.

Namun setelah berjam-jam melalui proses penyeleksian yang super ketat, berikut adalah 7 dari 15 album terkeren milik grup favorit sejuta umat tersebut. Tentunya kami tekankan sekali lagi bahwa daftar ini bersifat SUBYEKTIF.

7. The Game (1980)

queen the game

The Game via Ultimate Classic Rock

Walau bagi beberapa fans album ini dianggap sebagai pra era disko Queen alias Hot Space (1982) yang  mana, album yang disebutkan terakhir kerap dianggap sebagai titik terendah bagi band ini, namun bagi sebagian lainnya, The Game benar-benar disukai.

Pasalnya album ini memiliki susunan dan komposisi lagu yang terasa sangat rapih dan keren banget. Bahkan mixing komposisi rock dan disko yang dilakukan terutama di hit sejuta umat, “Another One Bites the Dust”, terasa sangat magis.

Alhasil, tak heran jika lagu tersebut, sukses menjadi salah satu lagu top Queen hingga detik ini.

Queen – Dragon Attack via YouTube / Queen Official

6. The Miracle (1989)

queen the miracle

The Miracle via Ultimate Classic Rock

Walau album Queen terakhir bersama Freddie, Innuendo (1991), dianggap sebagai album terkeren Queen semenjak 2-3 album pertamanya di awal 70an, namun bagi kami, justru album sebelumnya The Miracle, yang jauh lebih menggigit.

Selain seluruh lagunya digubah dengan sangat rapih nan gegap gempita, dari lagu ke lagu, terasa sekali di kedua telinga bahwa Freddie cs, memiliki waktu yang sangat asyik ketika menggarapnya.

Oh ya, jangan lupakan juga dengan trek penutup, “Was it All Worth it” yang mana, liriknya menyebutkan provinsi sekaligus destinasi wisata seluruh turis, Bali.

Walau tidak diketahui jelas apakah di tahun 80an Queen memang sempat ke Bali atau tidak, yang jelas penyebutan tersebut tentunya membuat rasa nasionalis di dalam diri kita menjadi menggelora.

Queen – Was it All Worth It via YouTube / Queen Official

5. News of the World (1977)

queen news of the world

News of the World via Amazon

Bukan hanya karena tampilan cover-nya yang disadur dan dimodifikasi dari majalah Astounding Science Fiction yang dirilis di tahun 1953, yang membuat News of the World begitu keren, adalah albumnya memuat lagu-lagu yang sangat renyah di telinga.

“Spread Your Wings”, “Sheer Heart Attack”, “My Melancholy Blues”, dan tentunya 2 trek sejuta umat: “We Will Rock You” dan “We Are the Champions”, semua lagu ini sekali lagi, membuat “News of the World” menjadi salah satu album Queen terfavorit hingga detik ini.

Queen – My Melancholy Blues via YouTube / MrBadGuy46

4. Jazz (1978)

queen jazz

Jazz via Ultimate Classic Rock

Follow-up album News of the World ini, tak dipungkiri adalah yang paling dikenal dan difavoritkan bahkan oleh mereka-mereka yang bukan fans berat Queen sekalipun. Hal ini dikarenakan albumnya memuat lagu-lagu yang jauh lebih variatif.

Bisa dikatakan semua genre dieksplorasi habis-habisan oleh Freddie cs di album ini. Mulai dari country, disko (yang nanti disempurnakan di awal 80an), bahkan pop mellow sekalipun diusung habis-habisan oleh mereka di albumnya ini.

Queen – Don’t Stop Me Now via YouTube / Queen Official

3. Queen (1973)

queen I

Queen I via udiscover-music

Debut album Freddie cs ini merupakan salah satu debut album rock terbaik di dalam sejarah. Dikatakan demikian karena di debutnya ini, mereka benar-benar total dalam melakukan seluruh produksi musiknya.

Selain itu, bumbu rock dan metal yang diusung, sukses menunjukkan kesangaran mereka ke seluruh penikmat musik kala itu. Oh ya jangan lupa juga bahwa melalui Queen, band ini juga sukses memperkenalkan genre rock progresif ke khalayak banyak.

Queen – Doing All Right via YouTube / Queen Official

2. A Night at the Opera (1975)

queen a night at the opera

A Night at the Opera via revgraeme.blogspot

Kerap dianggap sebagai album pertama oleh awam, “A Night at the Opera” merupakan album keempat Queen yang juga menampilkan nomor legendaris, “Bohemian Rhapsody”.

Rasanya kami tidak perlu panjang lebar menjelaskan mengapa album ini begitu keren. Toh adaptasi film Bohemian Rhapsody (2018) juga sudah menjelaskannya bukan? Yang jelas, A Night at the Opera merupakan album yang paling esensial bagi grup ini.

Karena selain merupakan album tersukses pertama mereka, juga album ini sukses memberikan identitas tetap bagi sound musik Queen di tahun-tahun selanjutnya yaitu: Rock Opera.

Queen – Bohemian Rhapsody via Queen Official

1. Made in Heaven (1995)

queen album made in heaven

Made in Heaven via Stas Sagdeyev

Walau album yang dirilis pasca kematian Freddie ini, berisikan beberapa trek yang sebelumnya belum pernah dirilis dan, jelas-jelas terdengar jauh lebih mainstream, toh bagi kedua teling kami, lagu ini memiliki komposisi dan urutan lagu yang sangat padu dan asyik dari awal hingga akhir.

Kami tidak ingin berpanjang lebar menjelaskannya Cakap People. Silahkan Cakap People langsung dengarkan sendiri. Dijamin, kamu akan ketagihan mengulang-ulang albumnya. Langsung saja deh didengar!

Queen – A Winter’s Tale via YouTube / Queen Official

Itulah tadi 7 album Queen yang menurut kami keren banget. Dari 7 album ini, album manakah yang merupakan favoritmu? Atau justru memiliki pilihan lain? Silahkan sharing favoritnya ya Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Butuh Waktu 18 Bulan Ketahui Penyebab Kecelakaan Helikopter Kobe Bryant, Ini Alasannya!

10 Restoran Cepat Saji yang Kerap Difavoritkan Masyarakat Indonesia