in ,

4 Spot Santap dengan Panorama Terbaik di Lombok

CakapCakap – Suntuk ngerjain tugas kuliah atau deadline  yang bikin cranky? Kalau udah gini, kamu harus segera buru-buru rencanain liburan ke tempat-tempat yang bisa buat kamu ‘cuci mata’, setuju Cakap People? Bingung mau kemana? Gimana kalau kita cabut ke Lombok.

Walaupun masih dalam perbaikan dikarenakan gempa yang terjadi sepekan lalu, bukan berarti kamu nggak bisa merencanakan liburan kesana kan? Biar kamu nggak pusing, CakapCakap sudah membuat daftar beberapa spot tempat makan terbaik di Lombok dengan panorama yang bakalan bikin kamu nggak bisa beranjak!

Mowie’s Bar

Mowie’s Bar via https://www.tripadvisor.com/Restaurant_Review-g664667-d8120492-Reviews-Mowie_s_Bar-Gili_Air_Gili_Islands_Lombok_West_Nusa_Tenggara.html#photos;aggregationId=101&albumid=101&filter=7&ff=329676493

Daftar yang pertama adalah Mowie’s Bar. Tempat makan ini menyediakan beragam pilihan makanan sehat dan juga minuman tersedap di Lombok. Kamu bisa memuaskan dirimu untuk menikmati atmosfernya yang santai serta staff-nya yang sangat ramah. Serunya lagi, harganya juga sangat affordable  untuk wisatawan low budget.

Sembari menyantap makanan yang enak, kamu bisa menyaksikan matahari terbenam di ujung lautan yang luas di atas beanbag. Jangan lupa pesan cocktail terbaiknya untuk menyempurnakan sore harimu disini.

Chill Out Bar & Bungalows

Chill Out Bar & Bungalows via https://www.tripadvisor.com/Restaurant_Review-g664667-d1914871-Reviews-Chill_Out_Bar_Bungalows-Gili_Air_Gili_Islands_Lombok_West_Nusa_Tenggara.html#photos;aggregationId=&albumid=101&filter=7&ff=90476200

Manfaatkan cocktail happy hour saat kamu mengunjungi spot ini. Sambil menikmati minuman spesialnya, kamu juga bisa mendapatkan cocktail buy one get one free. Baguettenya juga buttery banget dan mesti coba juga tztziki appetiser-nya yang pastinya begitu lezat.

Laut Biru Bar & Restaurant

Laut Biru Bar & Restaurant via https://media-cdn.tripadvisor.com/media/photo-w/13/d2/e8/6f/inside.jpg

Lokasinya yang berada di pinggir pantai membuat restoran ini menjadi restoran paling recommended se-Lombok! Dengan didominasi dinding driftwood warna putih kamu bisa menikmati angin pantai yang sepoi-sepoi semari menyantap hidangan khas Indonesia yang lezat.

Menu di Laut Biru Bar & Restaurant via https://media-cdn.tripadvisor.com/media/photo-w/0e/29/1d/e6/photo0jpg.jpg

Ashtari Lounge and Kitchen

Ashtari Lounge and Kitchen via https://www.tripadvisor.com/Restaurant_Review-g2155769-d1071792-Reviews-Ashtari_Lounge_Kitchen-Kuta_Lombok_West_Nusa_Tenggara.html#photos;aggregationId=101&albumid=101&filter=7&ff=252181046

Tak kalah cantiknya dari Laut Biru Bar and Restaurant, Astari Lombok juga menyuguhkan panorama tepi pantai yang luar biasa cantik. Pengunjung bisa bersantai di beanbag dan meja bambu serta menikmati makanan lokal seperti nasi goreng kampung seafood yang endes banget! Ashtari juga memiliki pilihan menu makanan barat yang nggak kalah lezatnya dengan makanan Indonesia, loh. Terakhir, restoran ini juga menyediakan healthy juice untuk Cakap People yang tidak ingin meminum alkohol atau sedang on diet. [YN]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Mengulik Suku Polahi, Suku dengan Tiga Tuhan di Gorontalo

Fakta Payudara Terasa Sakit, Terungkap 5 Pemicunya