in ,

3 Hal yang Bisa Bikin Pria Penasaran Padamu, Apa Saja?

Kamu bisa memberikan jeda saat membalas pesannya

CakapCakap – Jatuh cinta tidak terjadi begitu saja pada seseorang. Bukan demikian Cakap People? Ada serangkaian proses panjang yang perlu kamu hadapi untuk membuat seseorang jadi jatuh cinta. Salah satu prosesnya ialah dimulai dari tahap pendekatan. Dalam tahap tersebut, wanita harus menumbuhkan rasa penasaran pada pria. Sebab saat pria merasa penasaran maka ia akan mendekati wanita dengan sukarela.

Wanita pun dapat menumbuhkan rasa penasaran tersebut melalui beberapa cara. Tentunya rasa penasaran tersebut bukan untuk mempermainkan si pria. Melainkan salah satu cara guna mengawali sebuah hubungan. Jika pria penasaran padamu, maka ini menunjukkan apabila si dia tertarik. Ini dia 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk menumbuhkan rasa penasaran pada kaum adam!

1. Jangan berikan kode via medsos

Unggah postingan yang produktif via Medium.com

Siapa yang suka memberikan ‘kode-kode’ pada gebetan melalui media sosial? Mayoritas wanita melakukan hal tersebut. Mungkin tindakan ini terbilang menggemaskan bagi sebagian wanita, namun tidak demikian dengan pria. Si dia akan merasa jika kamu bukanlah sosok yang punya privasi serta gemar memberikan sentilan di media sosial. Dibanding memberikan ‘kode’ melalui medsos, maka sebaiknya unggah kegiatan produktif yang kamu lakukan. Sehingga akan menimbulkan anggapan jika kamu sosok yang penuh dengan energi positif.

2. Lakukan perdebatan kecil

Coba diskusi via Rus.delfi.lv

Bukan rahasia lagi jika terkadang perdebatan bisa menjadi bumbu dalam sebuah romansa. Nah, kamu bisa memulai perdebatan kecil dengan si dia saat masa-masa pendekatan. Cobalah untuk melakukan beberapa diskusi tentang hal-hal tertentu. Namun, jangan ambil argumen yang searah dengan si dia. Kamu bisa mencari pemikiran yang berbeda, di mana sesuai dengan prinsip yang kamu anut selama ini. Tindakan ini menunjukkan pada pria bahwa kamu punya pemikiran teguh dan prinsip. Sehingga pria akan mulai penasaran dan sering mendiskusikan beberapa hal dengan kamu. Hanya saja jangan terlalu serius dalam perdebatan tersebut. Sesekali hiasi dengan candaan agar suasana jadi cair dan tidak kaku.

3. Tunjukkan perbedaan sikap

Lebih perhatian saat bertemu langsung via Suara.com

Tak ada salahnya untuk menunjukkan perbedaan sikap. Maksudnya begini, ketika komunikasi melalui chat tunjukkan jika kamu sosok yang cuek dan cenderung adem ayem atau tidak peduli dengan hal-hal yang kurang penting. Namun saat berjumpa secara langsung, maka kamu bisa bersikap yang berbeda. Yakni lebih interaktif dan peduli. Hal tersebut akan jadi lebih mudah apabila kamu memang punya sifat asli seperti itu. Hindari untuk bersikap berbeda dengan jadi orang lain guna membuatnya penasaran. Sebab kamu bisa kehilangan jadi diri.

Jadi, sudah paham bukan Cakap People bagaimana cara membuat pria penasaran? Ikuti tips di atas ya, semoga berhasil.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Bikin Pancake Apel yuk, Begini Resepnya!

Begini Cara Stabilkan Tubuh Pasca Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Manis!