in ,

Terungkap! Ternyata Ini Sederet Fakta Seputar Makanan yang Terlanjur Dipercaya

CakapCakap – Hingga kini ada beberapa fakta dari makanan yang sering kali disalahpahamkan? Seperti halnya masalah diet, Cakap People. Banyak dari kita yang menganggap kalori pada permen dan almond adalah berbeda.

Alhasil, banyak yang mengonsumsi kacang almond dan menghindari permen ketika diet. Padahal, kandungan kalori di dalam permen dan juga kacang almond adalah sama. Selain masalah almond dan permen, ada pula beberapa kesalahpahaman lainnya lho Cakap People, seperti beberapa fakta berikut ini.

Buah dan permen sebagai pencuci mulut

Hidangan pencuci mulut berupa salad buah via Okezone.com

Banyak yang menganggap jika permen dan buah bagus untuk dijadikan sebagai pencuci mulut. Para ahli tidak setuju dan malah menganjurkan untuk mengonsumsi buah hanya untuk sarapan ataupun camilan saat sore hari. Sedangkan permen, sebaiknya dikonsumsi di pagi hari saja agar tidak terjadi lonjalan insulin pada tubuh.

Kandungan kafein dalam expresso, latte dan cappucino adalah sama

Cappucino dan Latte via Kompas.com

Beberapa orang yakin jika kafein yang terdapat di espresso lebih banyak dari latte. Faktanya kandungan kafein dalam cappucino, latte dan espreeso adalah sama. Meski demikian, hal ini juga dipengaruhi oleh campuran yang dimasukkan ke dalam kopi tersebut.

Lebih sehat roti rye dibandingkan dengan roti putih

Roti RYE via showbakery.blogspot.com

Banyak orang percaya jika makanan dari tepung putih cocok dikonsumsi oleh mereka yang sedang diet. Faktanya roti rye ternyata mengandung lebih banyak serat sehingga bagus untuk metabolisme tubuh.

Meski demikian, roti gandum umumnya lebih mudah dicerna sehingga cocok dikonsumsi bagi mereka yang sedang terkena masalah pencernaan.

Minyak sawit adalah jenis minyak yang berbahaya

Minyak kelapa sawit via Gimni.org

Minyak sawit mengandung asam palmitat yang tinggi sehingga membuat banyak orang percaya jika minyak ini berbahaya saat digunakan. Keberadaan asam ini juga menstimulasi peningkatan jumlah kolesterol jahat dalam tubuh. Faktanya minyak sawit juga mengandung asam oleat yang mampu menetralisir bahaya yang bisa timbul akibat asam palmitat.

Dengan mengetahui beberapa hal di atas, sudah pasti kamu disarankan untuk lebih bijak dalam mengonsumsi makanan. Jangan mudah percaya terhadap sesuatu jika kebenarannya masih belum terbukti. Pastikan sumber yang menyebutkan itu kredibel dan alangkah baiknya Cakap People crosscheck kebenarannya dengan sumber valid lainnya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Sepele, Tapi Ragam Ekspresi Wajah Ini Akan Ungkap Kepribadianmu! Berani Coba?

Wajib Coba! 5 Aplikasi Ini Akan Membantumu Tidur Nyenyak