in ,

Tak Cuma Kopi, Makanan dan Minuman Ini Juga Mengandung Kafein

Cakapcakap – Jika selama ini Cakap People mengira bahwa kopi merupakan minuman yang kaya akan kandungan kafein, ternyata tidak juga lho! Masih banyak makanan dan minuman lainnya yang mengandung kafein  dan akan berdampak pada tubuh.

Kafein sendiri merupakan senyawa yang jadi bagian dari alkalid xantina. Senyawa kafein berfungsi sebagai zat psikoaktif yang berperan sebagai stimulant bagi tubuh. Kafein termasuk kandungan aktif yang paling banyak dikonsumsi oleh penduduk dunia. Namun, meskipun berefek stimulant bagi metabolisme tubuh, kafein juga bisa berbahaya bila dikonsumsi dalam kadar yang berlebihan. Nah, berikut ini adalah beberapa jenis makanan dan minuman selain kopi yang ternyata juga mengandung kafein.

Kopi, salah satu minuman berkafein via revistaialimentos.com

1. Obat Diet

Kamu tengah melakukan diet? hati-hati dengan obat diet yang kamu konsumsi ya! Pasalnya, beberapa jenis obat diet yang beredar di pasaran ternyata mengandung senyawa kafein dalam jumlah yang besar. Kafein disini berfungsi sebagai penekan nafsu makan, sehingga akan membantu program diet kamu.

2. Teh

Teh juga salah satu minuman berkafein via ibudanbalita.com

Sepertinya, teh merupakan minuman selain kopi yang memiliki banyak penggemar di dunia. Teh ternyata juga kaya akan kandungan kafein lho! Meski dinilai lebih sehat dibandingkan kopi, ternyata teh juga kaya akan senyawa alkaloid kafein. Jadi, tetap konsumsi dalam batas yang wajar ya!

3. Minuman Soda

Suka mengonsumsi minuman bersoda? Banyak dari jenis minuman bersoda mengandung kafein didalamnya. Namun, ada juga perusahaan minuman soda yang tidak menggunakan bahan yang satu ini kok! Jadi, pintar-pintar memilih saja buat kamu ya!

4. Coklat

Cokelat via nakita.grid.id

Makanan yang banyak digemari di dunia ini ternyata juga kaya akan kandungan kafein. Selain itu, pada biji kokoa yang belum diolah juga banyak mengandung kafein dalam jumlah lebih tinggi. Wajar jika coklat asli memiliki rasa yang pahit ya?

5. Kuaci

Pasti tidak ada yang menyangka bahwa camilan mini ini ternyata juga mengandung senyawa kafein di dalamnya. Setidaknya, pada satu genggam kuaci terkandung 140 miligram kafein atau diperkirakan setara dengan 4 kaleng minuman soda. Kadar ini tentu mengejutkanmu bukan, Cakap People?

Bukan Pekerjaan Kantoran, Gaji 9 Profesi Unik Ini Bikin Kaya Mendadak

Bukan Ronaldo, 5 Pesepak Bola Dunia Inilah yang Dijuluki Terlincah