in ,

Sudah Resmi Dijual! Ini Harga Sport Bike Yamaha MT-15, Berminat?

CakapCakap – Berbagai produk sepeda motor terbaru dari sejumlah pabrikan mulai masuk ke pasar global, termasuk Indonesia di awal tahun 2019. Selain Honda dan Suzuki, satu lagi perusahaan asal Jepang Yamaha juga punya produk anyar untuk meramaikan bursa sepeda motor Tanah Air, yakni Yamaha MT-15. Yamaha Indonesia baru saja resmi meluncurkan sepeda motor jenis sport bike ini yang dibanderol harga jual di Indonesia senilai Rp 34,95 juta dengan status on the road Jabodetabek.

Yamaha Indonesia resmi meluncurkan Yamaha MT-15 yang dibanderol Rp 34,95 juta. Via bandungkita.id

Yamaha MT-15 hadir dengan 3 warna resmi; Matte Grey dengan pelek oranye, Metallic Black dan Matte Blue dengan pelek kuning, seperti dimuat Otosia.com. Sepeda motor transmisi 6 percepatan ini mengusung mesin 155cc yang mampu mengeluarkan tenaga 14,2 kW pada 10.000 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 8.500 rpm, 4 katup dan dilengkapi Variable Valve Actuation (VVA) yang membuat torsi merata di setiap putaran mesin. Suhu mesinnya pun stabil berkat sistem pendingin Liquid Cooled.

Yamaha MT-15 ini pun sudah mengadopsi speedometer digital dan shift timing light, serta memakai teknologi projector LED untuk lampu depan, sehingga cahaya lebih terang dan fokus ke depan, yang ditambah LED tail light. Posisi setang bergaya naked bike atau setang lebar yang membuat posisi berkendara lebih tegak, dengan dukungan suspensi upside down. Selain itu, menggunakan rangka deltabox, kaki-kaki Yamaha MT-15 memakai swing arm alumunium, yang berpadu ban tubeless depan ukuran 110/70 dan belakang 140/70, serta tersedia fitur assist yang membuat kopling lebih ringan dan fitur slipper clucth membuat perpindahan gigi lebih halus dan akselerasi lebih cepat.

Yamaha MT-15 mirip dengan sport naked Yamaha Xabre yang sudah lebih dulu dipasarkan di Indonesia dengan harga lebih murah. Via otorider.com

Jika dilihat secara keseluruhan, Yamaha MT-15 ini sangat mirip dengan sport naked Yamaha Xabre yang sudah lebih dulu dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 30,7 juta. Namun, keduanya diklaim memiliki segmen konsumen yang berbeda, seperti dimuat oleh Tempo.co. “Xabre saya pikir pasti ada perbandingan (untuk konsumen). Tapi ini model baru di mana banyak perubahan dari sisi desain. Produk ini pun sudah mulai terkenal juga di luar negeri. Kalau Xabre kan fokusnya di Asia,” ungkap Excecutive Vice President & COO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Dyonisius Beti.

Nah, Cakap People mau pilih yang mana?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Wow! BTS Menang Banyak di Gold Disc Awards Jepang

Kamu Wajib tahu, 4 Fungsi Google Assistant yang Jarang Diketahui!