in ,

Sentuh Mobil Kamu Sebelum Mengisi Bensin Jika Mau Selamat

CakapCakapCakap People! Pernah terfikirkan kah saat melalui musim dingin, kamu melihat kebakaran? Bisa jadi, ketika musim dingin, kebakaran mobil adalah hal terakhir yang ada di pikiran kamu. 

Ketika kita mengemudi, memang sudah sewajarnya khawatir karena peristiwa kebakaran di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) sering kali terjadi di saat musim tersebut. Namun peristiwa SPBU terbakar di musim dingin rasanya sesuatu yang mustahil dan membuat kita penasaran ya, Cakap People! 

CHARAN RATTANASUPPHASIRI/Shutterstock

Dari laman Reader’s Digest , kebakaran bisa saja terjadi karena ada listrik statis yang dihasilkan dari gerakanmu saat keluar mobil menuju ke SPBU. Listrik ini juga muncul ketika kamu akan melakukan pengisian bensin mobil.

“Kamu melepaskan listrik statis dari tubuh ke nozzle logam. Ketika ini terjadi, potensi percikan terjadi,” kata Direktur Program Teknik dan Industri Petroleum Equipment Institute (PEI), Scott Boorse. Boorse menjelaskan sedikit percikan saja itu sudah cukup untuk menyalakan uap yang ada di sekitar ujung nozzle.

Seorang Pria Mengendarai Mobil. (Unsplash)

Cakap People, menurut PEI, ada 200 peristiwa kebakaran di SPBU yang disebabkan oleh listrik statis ini sejak tahun 1990-an. Dia menyebut, ada kemungkinan lebih banyak kasus seperti ini, tapi tidak dilaporkan.

Nah, bagaimana cara menghindari agar insiden ini tidak terjadi?

Ada satu cara untuk menghindari kebakaran di SPBU. Saat keluar dari mobil, usahakan kamu menyentuh mobil sebelum menyentuh nozzle bahan bakar. Sentuhan ini juga akan menghilangkan muatan listrik yang dibuat.

Trik mudah lainnya?

Cara atau trik mudah lainnya adalah sentuh salah satu strip logam yang berada di dispenser. Sentuhlah secara vertikal. Cara ini juga bisa menghilangkan muatan listrik statis yang dibuat.

Sebuah Mobil Yang Akan Melakukan Pengisian Bahan Bakar di SPBU setempat. (Unsplash)

Nah, itulah mengapa disarankan untuk menyentuh mobil terlebih dulu sebelum melakukan pengisian bahan bakar pada kendaraan mobil kamu, Cakap People. Kita yang tinggal di Indonesia juga bisa merasa lega karena tidak melalui musim dingin tersebutSemoga bermanfaat ya..

Comments

3 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

  3. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Punya Pasangan yang Boros? Ini Cara Jitu Menghadapinya!

3 Hal Sederhana Ini Ternyata Bisa Menghambat Kamu Jadi Wanita Karier!