in ,

Pantai Bugel, Wisata Baru Jogja yang Lagi Hits

Pantai merupakan salah satu destiasi wisata yang seolah tak ada matinya. Hampir setiap orang menggemari tempat sejuk yang satu ini. Jika agenda liburan dimulai, pasti tempat-tempat berlibur seperti pantai akan banyak dipadati oleh para wisatawan. Debur ombak yang merdu serta hembusan angin yang sejuk akan senantiasa membuat wisatawan betah berlibur di pantai.

Jika berbicara tentang pantai di kawasan Yogyakarta, tentu cukup banyak tujuan yang bisa kamu datangi. Yogyakarta memiliki wisata pantai mulai dari Gunungkidul, Bantul sampai ke Kulonprogo. Bahkan berlimpahnya wisata pantai tersebut masih memungkinkan untuk muncul wisata pantai-pantai yang baru. Nampaknya hal tersebut dialami oleh wilayah Kulonprogo.

pantai baru di Kulonprogo, Yogyakarta via jejakpiknik.com

Nah, guys, ada pantai baru lho kini! Pantai ini juga sudah dibuka untuk wisatawan, namanya adalah pantai Bugel. Lokasi pantai ini di wilayah Bugel, Panjatan, Kulonprogo. Pantai ini letaknya tak terlalu jauh dar Kota Wates Kulonprogo. Jika kamu gemar dengan nuansa privat, maka pantai ini dapat kamu kunjungi.

Kamu akan menemukan haparan pasir yang lembut ketika memasuki kawasan pantai. Disana juga ada beberapa penjual yang nampak di sekitar kawasan tersebut. Nuansa khas pantai yang eksotis akan kamu dapatkan puka di tempat yang satu ini. Biasanya pantai ini ramai oleh nelayan yang menjaring ikan, namun karena ombak pantai yang sedang tinggi maka para nelayan memutuskan untuk tidak melaut dulu.

pesona Pantai Bugel via jejakpiknik.com

Meskipun terbilang wisata yang baru, namun Pantai Bugel ini terbilang bersih. Seorang wisatawan bernama Andri pun mengaku bahwa Pantai Bugel cukup layak dijadikan kawasan wisata, hanya saja ada fasilitas yang perlu ditambah, yakni untuk tempat ganti baju dan bilas. Retribusi pun belum diterapkan, hanya sekedar membayra ongkos parkir saja lho!

Sebenarnya pantai ini merupakan aset yang berharga, namun agar dapat bersaing dengan wisata pantai yang lain memerlukan penataan ulang agar mampu memikat para wisatawan. Pantai ini tampak masih perawan, sebab belum ada yang merambahnya.

Bagi kamu yang ingin berlibur atau menghabiskan waktu di tempat yang lebih tenang dan privat, pantai ini dapat menjadi rekomendasi lho!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

4 Kesempurnaan Cowok yang Bikin Cewek Merasa Beruntung

Niat Berbisnis Tahun Ini? Berikut Rekomendasi Bisnis yang Bakal Booming