in

Teknik Jitu Membikin Haters Mati Kutu

Kamu tidak bisa berharap semua orang di dunia ini menyukaimu, gaes. Itu tidak mungkin terjadi. Kondisi semacam itu hanya ada di ilusi kamu. Selama hidup, orang pasti punya musuh atau orang yang membencinya. Tidak butuh alasan untuk membenci seseorang, ada kalanya kebencian itu muncul begitu saja. Itulah menariknya dari psikologi kebencian, gaes. Dan, itulah yang membuat kamu pantas dianggap sebagai manusia.

Hanya saja, ada orang yang membencimu dengan begitu sengit. Kamu mungkin tidak tahu sebabnya, dan tidak perlu mencari tahu kenapa begitu. Mereka inilah yang disebut haters, dan eksistensinya semakin nyata lewat keberadaan dan berkembangnya media sosial belakangan ini.

Para haters ini tak lain adalah sekumpulan manusia yang punya mimpi tapi tak punya keberanian untuk menggapai mimpinya. So, yang mereka lakukan adalah membenci orang-orang yang tengah menggapai dan berusaha meraih mimpinya. Keberadaan mereka di dunia ini hanya untuk menghujat dan menghina orang lain karena mereka sendiri tidak sanggup melakukan perbaikan yang signifikan dalam hidup. Nah, begitu orang-orang ini melihat kamu berusaha mati-matian dan bekerja keras, mereka tak ragu untuk menjatuhkanmu. Mereka akan menciptakan gosip untuk membunuh kehidupan sosial dan profesionalmu sementara kamu tidak mengerti apa letak kesalahanmu terhadap mereka. Mereka akan mengkritikmu mati-matian seakan-akan mereka lah para ahli, segala macam ahli dan bisa menjadi ahli apapun. Dan, mereka lah orang pertama yang tertawa ketika mengetahui kamu gagal total atau sekedar terpeleset dalam hidup. Tapi, gaes, para haters ini juga secret admirer kamu, lho. Mereka menghabiskan waktu dan hidup mereka untuk mengikuti perjalanan hidupmu dan sangat tahu apa yang tengah kamu lakukan saat ini. Hanya saja, sistem mental dan emosional mereka begitu rapuh untuk mengakui kalau mereka sebenarnya iri terhadap kesuksesanmu.

Tujuan utama haters adalah membuatmu tidak enak dan melihatmu jatuh. Mereka senang banget kalau kamu menderita, tidak ada yang menyukaimu di manapun kamu berada. Mereka tak segan-segan menghubungi kolegamu, mendatangi kantormu dan berteman dengan rekan kerjamu tanpa kamu ketahui, hanya untuk menyebarkan fitnah dan merusak kredibilitasmu sehingga kamu dipandang punya cacat secara profesional maupun sosial. Tapi jangan harap mereka berani berhadapan denganmu. Mereka terlalu pengecut, bahkan untuk melihat bayanganmu, gaes.

hrpayrollsystems.net

Bagaimana mengatasi makhluk yang dijuluki haters ini? Jangan sampai waktumu terbuang hanya karena mengurusi kerusakan moral mereka. Dan, lakukan ini kalau kamu benar-benar ingin menjatuhkan mereka diam-diam.

Tunjukkan kalau kamu bahagia

Begitu para haters mengerti kalau kamu bahagia dengan hidupmu, maka mereka akan berusaha keras menemukan cara agar kamu sedih atau marah. Tapi, ketika mereka sadar kalau kebahagiaanmu tidak berasal dari pendapat orang (kamu tidak peduli apa kata orang), maka mereka akan berhenti. Mereka akan melihatmu sebagai orang yang kuat dengan prinsip hidup yang terhormat dan tidak akan terpengaruh oleh komentar konyol dari siapapun. Begitu mereka melihatmu bahagia meskipun penuh kritikan dan makian dari sana-sini, maka mereka akan merasa semakin kerdil dan depresi karena apapun yang mereka lakukan tidak punya dampak terhadapmu. So, tunjukkan pada mereka kalau kamu bahagia dan baik-baik saja meski kamu tengah dilanda kemalangan. Itu kunci membuat para haters tak berkutik.

Tunjukkan kalau kamu tidak peduli

Kehidupan para haters tidak jauh dari membencimu, memfitnahmu, menyebarkan cerita palsu tentangmu dan semakin parah melakukan kejahatan mereka begitu tahu kamu terpengaruh oleh sikap dan perilaku amoral mereka. So, abaikan saja berbagai ocehan mereka. Tunjukkan kalau kamu tidak terpengaruh komentar bodoh mereka. Buat mereka merasa kalau ocehan dan pendapat mereka tidak penting. Dengan begitu, mereka akan capek dan merasa tak berdaya ketika berhadapan denganmu.

Perbanyak kesuksesanmu

Kesuksesanmu adalah bencana di mata haters. Ini tak lain karena keinginan para haters hanyalah membuatmu jatuh dan terhina. Mereka akan depresi kalau kamu berhasil dalam satu hal tertentu. Mereka akan diam membisu ketika kamu berhasil mencapai dan membuktikan sesuatu. Tapi, jangan pernah menjadikan keinginan menutup mulut mereka sebagai tujuan atau ambisi hidupmu. Anggap mereka sebagai angin lalu tapi tetaplah kejar keinginanmu sendiri. Perbanyak keberhasilan dalam hidupmu, tapi jangan jadikan menutup mulut para haters sebagai dasar keinginanmu untuk sukses. Kamu maju karena memang ingin maju, bukan karena ingin menuntaskan riwayat para haters; karena mereka tidak pantas dianggap penting.

Tingkatkan kualitas dirimu setiap waktu

Haters akan makin depresi dan makin membencimu begitu tahu kamu orangnya makin baik dan jauh lebih baik setiap waktu. Mereka pada dasarnya tak ingin orang lain maju, karena hidupnya sudah pasti tidak akan maju – karena mereka enggan merubah nasibnya. Para haters akan stress ketika melihat orang bisa lebih baik, yang lebih banyak disebabkan karena mereka tidak tahu bagaimana menjadi orang yang lebih baik.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Jam Tangan Transparan Ini Menggoda Banget, Bro

Begini Reaksi Terbaik Saat Ada Yang Memarahimu Sambil Teriak