in

Masih Terasa Lapar Meski Sudah Makan, Ini Dia Penyebabnya

Sarapan merupakan agenda khusus tiap pagi yang harus dilakukan sebelum memulai segudang aktivitas di luar rumah. Tanpa sarapan tentu tubuh tak akan memiliki energi untuk melakukan beragam aktivitas, sehingga sarapan memegang peranan yang cukup penting. Kebiasaan sarapan dapat kamu lakukan sebab itu merupakan kebiasaan yang baik. Makan pagi tersebut juga dapat berlangsung menyenangkan jika dilakukan bersama oleh keluarga.

Namun pernahkah kamu merasa cepat lapar usai sarapan padahal baru makan dua jam yang lalu? Salah satu penyebab cepat lapar usai sarapan ialah saat menyantap makanan tersebut dalam keadaan yang kurang lengkap, contohnya hanya menyantap makanan yang kaya akan kandungan karbohidrat saja. Selain itu, ada juga lho deretan penyebabnya sebagai berikut.

1. Cuma gandum

Gandum via tabloidkoki.com

Hobi mengkonsumsi oatmeal atau gandum untuk sarapan? Maka kamu wajib memberikan topping berupa potongan buah alpukat atau kacang guna menambah kandungan protein serta lemak sehat. Sebab jika hanya dikonsumsi gandum saja tanpa ada campuran pasti perut akan cepat lapar. Aneka buah lain seperti pisang juga dapat kamu tambahkan, potong kecil-kecil lalu letakkan di atas gandum. Maka jadilah sarapan pagimu yang lebih mengenyangkan dan kamu pun tak mudah merasa lapar.

2. Konsumsi roti selai

Roti selai via okezone.com

Pagi hari memang identik dengan buru-buru dan telat bangun, sehingga akan lebih mudah menyantap makanan yang gampang untuk dibuat. Misalnya seperti roti yang diolesi oleh selai. Tetapi sebenarnya makanan tersebut akan membuatmu senantiasa lapar dan tak kenyang dalam waktu yang lama. Lebih baik oleskan roti menggunakan selai kacang dan berikan potongan buah di atasnya agar perut lebih terisi dan kandungan nutrisinya pun terpenuhi.

3. Hanya minum jus buah

Jus dragon fruit via okezone.com

Apa kamu gemar mengkonsumsi jus buah untuk sarapan? Agar membuat perut tetap kenyang kamu dapat memadukan buah dengan sayur-sayuran. Hal tersebut lebih dianjurkan, sebab jus buah memiliki serat rendah serta cepat jika diubah menjadi gula sehingga dengan menambahkan sayuran ke dalam jus buah akan membuat perut kenyang lebih lama. Sayuran yang cocok untuk dipadukan dengan jus buah adalah bayam.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Dianggap Remeh, Pekerjaan Sampingan Ini Hasilnya Menjanjikan Lho!

Benarkah Lemon Water Mampu Turunkan Berat Badan? Cek Kebenarannya!