in ,

Konsumsi Makanan Ini Bisa Turunkan Risiko Kanker, Apa Saja?

CakapCakap – Makanan merupakan suatu kebutuhan yang wajib kita penuhi Cakap People. Sebab dengan mengonsumsi makanan maka tubuh bisa memiliki energi. Namun, kamu tak boleh asal saja dalam mengonsumsi makanan. Sebab terdapat beberapa jenis makanan yang baik bagi tubuh namun ada juga yang berdampak sebaliknya.

Terdapat beberapa jenis makanan yang dipercaya bisa menghalau penyakit tertentu, sebut saja kanker. Asupan nutrisi yang buruk bisa berdampak pada peningkatan risiko penyakit kanker sebesar 30%. Alhasil kamu harus mengonsumsi jenis makanan yang benar-benar sehat dan punya kontribusi mencegah kanker. Apa saja jenis makanan tersebut? Berikut daftarnya!

1. Brokoli

Punya dampak baik untuk mencegah kanker via Hellosehat.com

Pastinya kamu sudah tak asing lagi bukan dengan jenis sayuran berwarna hijau berikut ini? Ternyata brokoli punya manfaat baik loh bagi tubuh. Di mana selain dapat meminimalisir risiko kanker prostat pada pria juga dapat melawan adanya pertumbuhan sel kanker dalam tubuh. Tak hanya sampai di situ saja, sebab perpaduan sayuran yang punya kandungan indoles dan glucosionaltes juga bisa membantu meminimalisir adanya risiko terkena beberapa jenis kanker. Kamu bisa memadukan tomat dengan brokoli, sehingga dapat menghantam sel kanker yang ada. Konsumsi brokoli serta tomat secara bersamaan bisa memberikan perlawanan hebat pada tumor kanker dibanding harus dimakan terpisah.

2. Biji-bijian

Jenis biji-bijian via Facetofeet.com

Pada sebuah studi di tahun 2016 yang dilakukan oleh Harvard School of Public Health menyebutkan jika makanan yang punya kandungan serat tinggi bisa mengurangi adanya risiko kanker payudara pada wanita. Jenis makanan yang dimaksud meliputi, roti gandum, biji-bijian, oat, hingga quinoa. Makanan-makanan tersebut bisa menjaga tubuh agar terhindar dari kanker payudara serta membuat pertumbuhan sel kanker di payudara wanita jadi minim.

3. Jamur

Konsumsi jamur segar via Resepkoki.id

Berbekal konsumsi jamur segar dua cangkir setiap hari maka dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara. Hal tersebut dimuat dalam International Journal of Cancer. Mengapa demikian? Sebab jamur mempunyai senyawa yang bisa memberikan pencegahan terhadap kadar estrogen tinggi. Sedangkan estrogen sendiri punya hubungan tentang perkembangan sel kanker payudara sebesar 70%.

Beberapa jenis makanan di atas dapat Cakap People andalkan untuk menghalau risiko terkena penyakit kanker. Selain itu, konsumsi jenis ikan yang kaya akan lemak omega-3 seperti salmon juga cukup disarankan loh! Kamu bisa mengomsumsi jenis makanan sehat guna mencegah penyakit kanker, tentunya mencegah lebih baik bukan daripada mengobati.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

4 Cara Mengakhiri Hubungan dengan Damai

Hypatia, Batu Misterius yang Tak Pernah Terungkap Asal-Usulnya