in ,

Keren! Wanita Karier Ternyata Tetap Jalani Tugas Rumah Tangga Meski Bergaji Tinggi

CakapCakap – Banyak wanita yang bercita-cita ingin menjadi wanita karier. Wanita dengan seragam kantor dan menjalani rutinitas pekerjaan setiap hari memang tampak sangat menarik. Cakap People tentu juga punya bayangan yang sama. Namun, siapa sangka, meski melakoni pekerjaan di kantor, ternyata tidak membuat para wanita karier melupakan tugasnya di rumah, terutama bagi mereka yang sudah berumah tangga. Buktinya, mereka masih tetap menjalani tugas-tugas rumah tangga.

Meski melakoni pekerjaan di kantor, ternyata tidak membuat para wanita karier melupakan tugasnya di rumah. Via nulis.co.id

Menurut Pew Research Center, pada tahun 2017 setidaknya selama 50 minggu per tahun sebanyak 78 persen wanita dewasa muda bekerja, dilansir Okezone.com. Ini meningkat dari angka 72 persen wanita dewasa muda yang bekerja di tahun 2000. Wanita-wanita ini punya pendapatan yang cukup tinggi, yang dapat berkontribusi besar untuk menghidupi rumah tangga mereka. Karyawan wanita umur 22-37 tahun punya pendapatan rata-rata 39 ribu dolar AS, dari sebelumnya 37.100 dolar AS.

Walaupun telah berkontribusi besar dalam pendapatan rumah tangga, namun para wanita tersebut ternyata melakukan sebagian pekerjaan ibu rumah tangga yang tak dibayar. Profesor sosiologi Melissa Milkie menyampaikan bahwa beberapa peneliti telah menunjuk ini sebagai ‘kios’ dalam revolusi gender. “Ketika kita berbicara tentang hal-hal seperti kesenjangan upah, itu sering tak terkait dengan apa yang terjadi di rumah, dan saya pikir itu perlu terjadi, karena tenaga kerja yang tidak dibayar itu benar-benar merupakan bagian sentral dari keseimbangan kerja kehidupan manusia,” jelas Milkie.

Menjadi wanita karier sekaligus ibu rumah tangga memang bukan hal yang tak mungkin dilakukan oleh kaum wanita. Via blog.sukawu.com

Menjadi wanita karier sekaligus ibu rumah tangga memang bukan hal yang tak mungkin dilakukan oleh kaum wanita, asalkan keduanya dilakukan dengan penuh tanggung jawab, seperti dikutip dari laman ExperdFresh.com. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika ingin tetap menjadi seorang pekerja profesional tapi tetap bisa menjadi ibu yang baik bagi keluarga. Manajemen waktu menjadi hal penting untuk menjalani dua profesi sekaligus, selain juga harus bersikap profesional.

Selain itu, penting pula menjaga pola hidup, seperti makanan yang bergizi, istirahat yang cukup, dan meluangkan waktu untuk berolahraga. Sesekali jangan lupa juga untuk memberikan waktu khusus untuk diri sendiri atau me time, yang bermanfaat untuk membantu menjaga emosi. Silahkan dicoba Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ramah Lingkungan, Begini Aturan Main Diet Planetarian, Mau Coba?

Aksi Heroik, Gadis 12 Tahun Meninggal Demi Selamatkan Adik Saat Kebakaran