in ,

Keren! “Aruna dan Lidahnya” Menangkan Prestasi di Osaka

CakapCakap – Cakap People! Jika dicermati, kualitas film dalam negeri tidak kalah keren  jika dibandingkan dengan film selevel Hollywood atau Drama Korea yang mendunia! Seperti diketahui, banyak film Indonesia yang menembus box office, bahkan diminati hingga penontonnya berulang-ulang kali memutar film tersebut. Sebut saja beberapa film berkualitas asal Indonesia seperti “Ada Apa Dengan Cinta”, “Heart”, “Pengabdi Setan”, “Cek Toko Sebelah”, hingga film-film lain besutan sineas muda yang juga tidak kalah popular.

Beberapa film karya anak negeri bahkan juga tidak sedikit yang diputar di bioskop mancanegara. Film-film tersebut sengaja diterjemahkan ke bahasa negara asing, untuk memenuhi rasa penasaran dari penonton disana. Hebatnya lagi, tidak sedikit juga loh film-film Indonesia yang memenangkan festival atau perlombaan film lintas negara. Salah satunya yang baru–baru ini memperoleh prestasi dunia adalah film “Aruna dan Lidahnya”. Film yang masih tergolong baru muncul dengan menceritakan keanekaragaman kuliner khas nusantara ini, baru saja meraih penghargaan Osaka Asia Film Festival (OAFF) 2019.

Pemain Film Aruna dan Lidahnya
https://cdns.klimg.com/resized/670×335/p/headline/syuting-aruna-dan-lidahnya-nicholas-sap-d4fad1.jpg

Aruna dan Lidahnya meraih penghargaan dalam kategori The Most Entertaining Film among All Participating New Films. Sebagai pemenang, film Aruna dan Lidahnya diputar dalam Gala Screening OAFF, yang telah dilaksanakan pada 14 Maret 2019. Ketika menerima penghargaan tersebut, Mirza Nurhidayat selaku Konsul Jenderal RI di Osaka menyatakan kebanggaannya terhadap film tersebut.

“Aruna dan Lidahnya” memuat nilai-nilai Indonesia yang begitu kental, mulai dari tradisi, kebiasaan masyarakatnya, hingga ragam kuliner khas Indonesia. Dalam kemasan yang apik, “Aruna dan Lidahnya” menunjukkan kepada penonton bahwa betapa kayanya budaya dan keberagaman yang ada di Indonesia. Mirza berharap agar masyarakat Osaka dan Jepang dapat lebih mengenal budaya Indonesia melalui film-film Indonesia yang mereka saksikan. Apalagi dalam OAFF, setiap tahun pasti ada film karya anak bangsa yang tembus dalam kategori penilaian.

"Aruna dan Lidahnya" dan Peraih Penghargaan OAFF 2019 lainnya
https://www.kemlu.go.id/osaka/id/berita-agenda/berita-perwakilan/Documents/AOFF%20%288%29.JPG

Adapun OAFF adalah ajang tahunan yang digelar untuk memberikan penghargaan kepada sineas yang berasal dari banyak negara di Asia. Dalam perhelatan tahun ini, OAFF mengakomodasi total 52 judul film yang berasal dasri 12 negara. “Aruna dan Lidahnya” ternyata sudah meraih prestasi internasional, yakni sebelum perhelatan OAFF telah menjadi film pembuka Festival Film CinemAsia di Kriterion Amsterdam, Belanda.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Inilah Sisi Bahaya Mie Instan, Anak Kost Harus Tahu!

Ngeri! Gerbang Neraka Ada di Turkmenistan?