in

Kenali Beda Dual Core, Quad Core, dan Octo Core yang Sering Disangka Sama

Teknologi yang semakin berkembang tak ayal melahirkan banyak istilah baru di dunia tersebut. Bagi kamu yang pernah membeli gadget, tentu akan akrab dengan beberapa istilah seperti RAM, Memory, prosesor, atau kekuatan kamera. Ya, istilah ini hampir selalu kamu temui saat memilih smartphone atau gadget yang sesuai kebutuhan kamu.

Ada beberapa istilah dalam prosesor yang pasti agak membingungkan buat kamu seperti dual core, quad core dan octo core. Meski terdengar sama, ternyata ketiga istilah ini jauh berbeda lho! Nah, seperti apa perbedaan dari ketiganya? Simak ulasannya berikut ini ya, biar kamu nggak keliru!

1. Dual Core

Perbedaan dual core, quad core, dan octocore via koranhandphone.com

Istilah ini sebenarnya bukanlah istilah baru dalam dunia prosesor. Pasalnya, Dual Core sudah muncul beberapa tahun silam, bahkan sebelum diterapkan dalam smartphone. Nah, bila kamu menemukan istilah ini di smartphone, maka artinya dalam perangkat kamu terdapat dua prosesor atau dua core. Misalkan kamu menjalankan dua aplikasi sekaligus, maka teknologi ini tidak akan membuat smartphone kamu lemot nih! Bagi kamu yang hanya butuh untuk sosial media saja, sepertinya Dual Core sudah mencukupi kebutuhan kamu.

2. Quad Core

Mengenal prosesor pada gadget via computerhoy.com

Quad Core berarti perangkat yang kamu gunakan memiliki empat core atau empat prosesor nih Guys! Smartphone dengan teknologi Quad Core bisa dijamin terhindar dari gangguan bug, dan cocok bagi kamu yang hobi nonton video dari Youtube. Banyak sudah smartphone yang menggunakan terobosan ini lho!

3. Octo Core

Prosesor pada ponsel via detik.com

Penggunaan 8 core atau 8 prosesor untuk melengkapi teknologi perangkat kamu sudah disematkan. Artinya, smartphone atau gadget dengan teknologi ini sudah terjamin kecepatan aksesnya.  Namun, penggunaan Octo Core juga membutuhkan memori serta RAM dalam tingkat yang besar. Biasanya smartphone atau gadget dengan Octo Core di dalamnya pasti lebih sering dilirik oleh pasaran gamers.

Terbayang sudah bagaimana cepatnya akses menggunakan prosesor ini kan? Bahkan sebagian besar pakar menyebutkan bahwa pada tahun mendatang, hampir semua pabrikan gadget atau smartphone akan menggunakan teknologi ini untuk menarik pasar. So guys, gimana jadi ngerti kan sekarang perbedaan prosesor pada gadget kamu?

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Punya Pacar Pecinta Drakor? Suka Duka ini Pasti Akrab Dalam Hubunganmu

3 Zodiak Ini Termasuk Tipe Mudah Jatuh Cinta, Kamukah Itu?