in

Kantong Kering di Tanggal Tua? 5 Kerjaan Ini Bisa Kasih Tambahan Duit

Uang merupakan salah satu kebutuhan bagi manusia. Ada kalanya kita berada pada suatu kondisi di mana benar-benar memerlukan uang. Sehingga kita wajib mengelola uang dengan baik. Misalnya saja uang yang kita miliki dimanfaatkan untuk menabung serta membeli beberapa keperluan yang mendesak.

Misalnya untuk kebutuhan berobat, sandang, pangan hingga biaya pendidikan. Namun bagaimana jika ternyata kita memerlukan uang tambahan? Terlebih saat memasuki tanggal tua di mana gaji belum kita terima. Nah, tak ada salahnya jika kita memanfaatkan beberapa barang-barang yang kita miliki. Bagaimana sih caranya?

Jadi makelar

jadi makelar via yudibatang.com

Kamu pandai bermain kata-kata atau mempromosikan sesuatu? Maka kamu dapat menjadikannya sebagai suatu kelebihan. Kamu dapat memanfaatkan keahlianmu tersebut untuk menjadi perantara atau makelar. Seumpama saja nih temanmu ingin menjual sesuatu barang, nah kamu bisa tuh menjadi makelarnya. Misal makelar sepeda motor ataupun handphone, bisa kamu coba guys.

Kerja part time

via kerja part time via theholderposition.com

Jika dirasa gaji kamu tak cukup untuk memenuhi kebutuhanmu, maka kamu dapat mencoba bekerja part time atau paruh waktu. Sesuaikan pekerjaan paruh waktu tersebut dengan pekerjaan utamamu. Misalnya saja menjadi guru les, menjadi penulis artikel hingga bekerja di kafe.

Menyewakan properti

menyewakan properti via intisari.grid.id

Memiliki properti seperti apartemen atau rumah yang tak ditempati? Maka jangan biarkan properti tersebut menganggur. Kamu dapat memanfaatkannya untuk disewakan. Selain itu mobil juga dapat menjadi media untuk disewakan juga. Dengan demikian kamu akan mendapatkan penghasilan yang lebih. Tak hanya beberapa barang mahal saja, sebab benda seperti kursi taman hingga sofa pun dapat kamu sewakan juga.

Manfaatkan hobi

manfaatkan hobi via karier.kompas.id

Kamu hobi membuat desain atau menggambar sesuatu? Maka kamu dapat memanfaatkannya untuk diubah menjadi penghasilan tambahan. Tawarkan keterampilan yang kamu miliki pada orang lain. Jika memang hobi kamu dapat dijadikan sebagai suatu yang menghasilkan maka kamu tak perlu malu untuk melakukannya. Malah akan menimbulkan perasaan yang melegakan. Sebab kamu mendapatkan keuntungan dari hal yang menjadi kesukaanmu.

Jual pakaian lama

menjual pakaian lama via mainharga.com

Punya pakaian lama yang masih bagus? Maka kamu dapat menjualnya. Jual saja secara kiloan atau online. Kamu bisa menawarkannya sebagai barang bekas yang masih bagus lho!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Festival Tumbilotohe, Tontonan Menarik Jelang Lebaran di Gorontalo

Ups, Ketahuilah 4 Hal Ini Akan Disembunyikan Para Suami dari Istri