in

Doyan Belanja Online? Pasti Kenal Sama 7 Olshop Lokal Ini

Sekarang kegiatan berbelanja semakin mudah karena bisa dilakukan dari rumah hanya dengan sentuhan layar smartphone. Kamu nggak perlu keluar rumah mendatangi toko untuk membeli produk-produk yang kamu butuhkan. Hadirnya online shop bikin semuanya berubah drastis mulai dari milih barang sampe cara pembelian. Kalo selama ini kamu sering banget manfaatin online shop untuk berbelanja, pastinya 7 online shop lokal ini familiar banget di telinga kamu. Bahkan semua aplikasinya udah terinstal di smartphone dan siap berbelanja kapan aja di mana aja semau kamu.

1. Lazada

Lazada menjadi sangat populer karena promo dan diskon yang memang nggak masuk akal. Kamu bisa menghemat uang belanja kamu saat berbelanja lewat Lazada. Barang-barang yang disediakan pun cukup lengkap mulai dari barang elektroni, perlengkapan bayi, kosmetik, baju, dan lainnya. Orang Indonesia yang melek teknologi pasti pernah belanja online di Lazada.

2. Bukalapak

Bukalapak menjadi salah satu online shop terbesar di Indonesia karena dari awal secara cermat bisa berkontribusi menaikkan perekonomian para pedagang kecil yang menggunakan platformnya. Selain itu Bukalapak juga menjadi salah satu online shop yang menyumbang pajak terbesar bagi negara. Nggak heran kalo dengan visi mis yang jelas ini Bukalapak tetap jaya jadi salah satu online shop andalan para pedagang dan konsumen digital di Indonesia.

3. Tokopedia

Tokopedia dimiliki oleh William Tanuwijaya yang besar dengan visi Membangun Indonesia yang lebih baik lewat internet. Online shop ini juga dijadikan para pedagang sebagai tempat menjajakan barang dan jasanya sehingga para konsumen bisa dengan mudah mencari barang dan jasa sesuai dengan kategori.

4. MatahariMall

Sukses dengan toko offline membuat Matahari membuat situs jual beli online untuk produk-produk miliknya agar lebih memudahkan konsumen untuk berbelanja. MatahariMall adalah online shop andalan Matahari untuk ikut meramaikan bisnis online dengan sejumlah produk-produknya yang udah dikenal masyarakat.

5. Blibli

Blibli memiliki konsep Mall dengan slogan Big Choices, Big Deals. Online shop ini menjadi besar karena banyak startup lokal yang berkembang bersama Blibli ini. Dari beberapa riset juga menampilkan hasil yang memuaskan tentang online shop Blibli di mata para konsumennya.

6. Shopee

Shopee adalah online shop milik Garena, sebuah perusahaan game ternama. Di Shopee kamu bisa mendapatkan keuntungan berupa potongan harga dan berbagai promo menarik lainnya. Bahkan kamu nggak dibebankan ongkos kirim untuk transaksi tertentu.

7. Elevania

XL Axiata mulai melebarkan sayap ke bisnis online shop ini setelah sukses menjadi provider telekomunikasi ternama di Indonesia. Produknya adalah Elevania yang merupakan marketplace tempat para pedagang berkumpul untuk menjajakan barang dan jasanya. Meski baru merumur 4 tahun, tapi kamu bisa mengandalkan Elevania sebagai situs belanja terlengkap favoritmu.

Bersaing secara positif, deretan online shop yang ada di Indonesia ini memberikan pelayanan terbaik mereka untuk memajukan perekonomian para pedagang dan juga memberikan solusi bagi konsumen untuk mendapatkan barang-barang yang diinginkan secara mudah dan cepat. kamu lebih suka belanja di online shop yang mana?

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Handphone Dual Kamera Terbaru dengan Efek Bokeh!

Nggak Cuma Cewek, Cowok Juga Bisa Ngalamin PMS Lho!