in

5 Alasan Kuat Private Wedding Lebih Menguntungkan

Pernikahan merupakan suatu momen yang sangat sakral. Bahkan banyak pasangan yang menantikan hal tersebut. Sehingga tak heran jika momen pernikahan kerap direncangan dengan sangat matang. Mengingat momen tersebut hanya sekali seumur hidup. Namun kadang calon pasangan pengantin juga akan disibukkan dengan aneka konsep yang akan mereka usung.

Jika kamu berada dalam masalah yang sama, maka kamu bisa memilih konsep pernikahan yang sedang tren saja. Saat ini pesta pernikahan yang sedang booming dan banyak digilai ialah private wedding. Biasanya kaum milenial memilih untuk menggunakan konsep yang satu ini. Lantas, apa saja alasannya yang membuat konsep satu ini begitu digemari? Ternyata berikut ini deretan keuntungannya.

1. Ada waktu berkualitas pengantin dan para tamu

Akan terbentuk quality time pengantin dan para tamu via arainbowinparadise.com

Dikarenakan acara ini tamunya terbatas, sebatas pada orang terdekat saja maka hubungan yang terjadi antara pengantin dan para tamu akan lebih intim. Pengantin pun bisa berbaur dengan para tamu undangannya. Tentu hal semacam ini akan lebih baik dan meninggalkan bekas yang sulit untuk dilupakan.

2. Lebih terasa nuansa sakralnya

Terasa kesan sakral dalam pesat via bluevenadoweddings.com

Namanya saja private wedding, maka otomatis yang dapat datang ke acara tersebut terbatas. Kamu hanya bisa mengundang mereka yang terdekat saja. Karena jumlahnya memang terbatas. Berbekal hal tersebut maka acara pesta pun akan jauh lebih sakral. Momen pernikahan ini juga akan semakin berkesan, baik bagi mempelai ataupun para tamu undangan.

3. Budget lebih irit

Budget lebih irit bila terapkan konsep privat wedding via weddingjournalonline.com

Pesta pernikahan yang menghadirkan tamu undangan terbatas pastinya akan membuat budget lebih sedikit keluarnya. Sehingga kamu tak perlu lagi mencari suatu wedding venue yang muat hingga ribuan orang. Bahkan katering yang kamu pilih pun tak perlu yang mengeluarkan biaya berkali lipat. Private wedding dapat mewujudkan wedding dream kamu dengan aliran dana yang terkontrol.

4. Pengaturan yang lebih mudah

Pengaturan lebih mudah via rbaliwedding.com

Adanya tamu yang lebih sedikit maka akan membuat kamu lebih mudah dalam segi planning. Terlebih jika kamu atau pasangan adalah sosok yang sibuk dengan pekerjaan. Maka perencanaan yang lebih simpel dengan tamu yang terbatas akan membantu kalian.

5. Dapat mengusung konsep unik

Dapat mengusung konsep unik dan menarik sesuai harapan via story.wedding.com.my

Kamu tak ingin pernikahanmu menjadi biasa-biasa saja? Maka kamu dapat mewujudkan sebuah konsep yang unik dan berbeda. Misalnya dengan konsep beach party atau garden party. Tentu kamu tahu jika konsep-konsep tersebut memang sangat menarik dan biasanya tamu undangannya juga terbatas. Jadi sangat mendukung nih untuk mewujudkan wedding dream kamu dan pasangan dengan kesan private. 

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Mau Ngumpul Bareng Geng Kamu? 5 Tempat Nongkrong Ngehits di Makassar Ini Recommended

Bangga, Makassar Masuk Jaringan Cerdas ASEAN