in

4 Kebiasaan Makan Nggak Sehat Yang Sering Dilakukan

Selama ini makanan nggak sehat selalu jadi kambing hitam dari penyakit yang sering diderita manusia. Tapi tau nggak sih kalo kebiasaan makan juga mempengaruhi kesehatan seseorang? Nah, Cakap People harus tahu kalo ternyata pola makan yang nggak tepat juga bisa mengundang penyakit dan efek negatif buat tubuh dan jiwamu. Coba cek 4 kebiasaan makan yang masih sering dilakukan ini, apa salah satunya sering kamu lakuin?

1. Makan saat stress

Makan saat kamu emosi akan membuat cepat gemuk via Anibee.

Makan seolah-olah jadi obat stres yang cepat dan enak. Banyak orang melampiaskan tekanan hidup dengan makan dan makan. Tapi makan saat kamu emosi akan membuat cepat gemuk. Kamu nggak peduli apa yang kamu makan dan nggak tahu seberapa banyak kamu makan hari itu. Yang kamu pikirkan adalah saat makan, kamu nggak mikir masalahmu sementara dan itu akan terus-menerus dilakukan sampai masalahmu selesai. Iya kalo selesai, kalo nggak?Mau makan terus?

2. Ngemil di malam hari

Ngemil-ngemil di malam hari bikin resiko berat badan bertambah via Detik.

Ternyata badan melar nggak selalu dikaitkan dengan makanan yang dimakan, tapi juga waktu makannya. Ngemil-ngemil di malam hari bikin resiko berat badan bertambah lebih besar dibandingkan kalo kamu ngemil di siang hari. Pada malam hari sistem pencernaan udah nggak lagi sibuk bekerja menggiling makanan, tapi beristirahat. Jadi kalo malam hari kamu memaksa untuk makan atau ngemil, maka sistem pencernaan nggak akan maksimal buat mencerna makanan.

3. Makan cepat

Makan terburu-buru ini bisa mempengaruhi kinerja otak via Tribun News.

Nggak tahu karena kelaparan, makanannya enak banget, atau memang udah kebiasaan ya, makan cepat sepertinya jadi kebiasaan banyak orang. Padahal makan terburu-buru ini bisa mempengaruhi kinerja otak dan sistem pencernaan loh. Otak nggak punya waktu untuk mengirim sinyal kenyang jadi kamu nantinya bakal kekenyangan dan makan berlebih. Sistem pencernaan juga nggak akan bekerja maksimal karena makanan yang belum terkunyah dengan baik harus dilumat ekstra keras di dalam usus.

4. Jarang sarapan

Sarapan dianggap sepele karena waktu pagi belum terlalu lapar untuk makan. Apalagi kesibukan di pagi hari bikin sarapan jadi nomor kesekian dan nggak pernah disempetin. Padahal waktu terbaik untuk makan adalah di pagi hari. Kalo nggak sarapan bisa aja metabolisme tubuh terganggu dan menurunkan produktifitas dan kinerja organ tubuh lainnya. Jadi mulai sekarang sempatkan sarapan meski hanya roti atau sereal. [ED/RM]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Manfaat Kunyit Asam yang Menakjubkan, Milennials Wajib Tahu!

7 Hal Ini Bisa Membuatmu Jadi Panutan untuk Diri Sendiri